Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Topang Sektor Otomotif, Kemenperin Latih IKM Bengkel Motor di Merauke
Nasional

Topang Sektor Otomotif, Kemenperin Latih IKM Bengkel Motor di Merauke

Nonblok.comBy Nonblok.comSenin, 5 Agustus 2024Updated:Senin, 5 Agustus 2024Tidak ada komentar3 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

Kinerja industri alat angkut yang semakin bergeliat, perlu didukung dengan sejumlah sektor pendukung, seperti industri perbengkelan untuk perawatan kendaraan sebagai sektor purnajual. Saat ini, banyak pelaku industri kecil dan menengah (IKM) di sektor perbengkelan otomotif yang ikut tumbuh dan berkembang seiring meningkatnya permintaan alat angkut roda dua yang menjadi moda transportasi favorit bagi masyarakat di pedesaan maupun perkotaan.

“IKM bengkel roda dua memainkan peran penting dalam menyediakan layanan perawatan dan perbaikan sepeda motor, terutama di wilayah-wilayah yang belum terjangkau oleh bengkel resmi pabrikan,” kata Direktur Jenderal Industri Kecil, Menengah dan Aneka (IKMA) Reni Yanita dalam keterangannya, Senin (5/8).

Guna mendorong peningkatan kemampuan teknis dan manajemen sumber daya manusia (SDM) bagi IKM bengkel alat angkut, Direktorat Jenderal IKMA Kemenperin telah melaksanakan Workshop Peningkatan Kualitas IKM Bengkel Alat Angkut  pada 29 Juli-1 Agustus 2024 di Kabupaten Merauke, Papua Selatan.

Lokakarya tersebut diikuti sebanyak 20 IKM bengkel roda dua, dan 20 IKM bengkel permesinan speedboat di Merauke. Ditjen IKMA turut menggandeng Dinas Koperasi, UKM, Perdagangan dan Perindustrian Provinsi Papua Selatan, Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Kabupaten Merauke, serta mendapat dukungan dari SMK Negeri 3 Merauke dan IKM bengkel Kumbe Distrik Malind sebagai tempat praktik para peserta.

Di industri alat angkutan, sepeda motor terbukti masih menjadi primadona masyarakat Indonesia, termasuk bagi warga Kabupaten Merauke. Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), penjualan sepeda motor di dalam negeri pada tahun 2023 mencapai 6,23 juta unit, mengalami peningkatan signifikan sebesar 19,44 persen dibandingkan tahun 2022.

AISI membidik penjualan sepeda motor pada tahun ini di kisaran 6,2-6,5 juta unit. Target ini mencerminkan optimisme terhadap pertumbuhan pasar sepeda motor yang berkelanjutan dan permintaan yang tetap tinggi di tanah air.

Sementara itu, menurut Reni, pertumbuhan permintaan sepeda motor ini harus disertai dengan tumbuhnya IKM perbengkelan roda dua yang berkualitas. Sebab, unit sepeda motor tentu memerlukan perawatan berkala dan perbaikan untuk menjaga performa mesinnya. “Kami mendorong IKM bengkel untuk bisa memberikan layanan yang berkualitas,” ujarnya.

Reni juga menjelaskan, untuk menyatakan bahwa sebuah layanan dapat dikatakan berkualitas, perlu ada suatu standar yang harus dipenuhi. IKM bengkel roda dua diharapkan dapat memberikan kualitas pelayanan sesuai standar, sehingga pelanggan dapat terus memakai jasa layanan IKM. Dengan sebaran bengkel-bengkel berkualitas yang luas dan merata, pemilik sepeda motor di berbagai daerah, termasuk daerah terpencil, dapat dengan mudah mengakses layanan perawatan dan perbaikan yang dibutuhkan.

“Peran IKM dalam sektor ini tidak hanya mendukung kelancaran operasional sepeda motor, tetapi juga berkontribusi pada pemerataan akses layanan otomotif di seluruh wilayah. Dengan peningkatan unit sepeda motor tiap tahunnya, IKM bengkel roda dua berpotensi besar untuk dapat tumbuh dan berkembang,” tegas Reni.

Potensi yang sama juga dijumpai pada IKM bengkel perbaikan mesin speedboat di Kabupaten Merauke. Tingginya frekuensi pemakaian kapal/perahu tentu membutuhkan perawatan mesin yang memadai dan berkala untuk mengantisipasi kerusakan. Layanan pemeliharaan dan perbaikan mesin kapal inilah yang menjadi pasar potensial bagi IKM bengkel perbaikan mesin speedboat.

“Workshop bagi 20 IKM bengkel permesinan speedboat difokuskan dalam memberikan pemahaman terkait penggunaan, perawatan, dan perbaikan mesin kapal,” jelas Dini Hanggandari, Direktur IKM Logam, Mesin, Elektronika, dan Alat Angkut.

Bekal teknis tersebut diharapkan juga dimiliki oleh para jurumudi maupun motoris. Dengan demikian, jurumudi dapat langsung melakukan perbaikan apabila terjadi kendala di laut, seperti mesin kapal mati, rusak, atau mogok saat melaut.

Dini mengungkapkan, dalam industri perbengkelan, kualitas tak hanya diukur dari kemampuan pengerjaan teknis perbaikan. Keterampilan dalam pelayanan terhadap konsumen juga menjadi tolak ukur penting. “Oleh sebab itu, melalui workshop ini, Ditjen IKMA terus mendorong pemberdayaan IKM dengan tujuan penguatan kompetensi SDM IKM, peningkatan teknologi mesin/peralatan dan kualitas produk, serta penguatan akses pasar dan kemitraan,” pungkasnya.

Indonesia Kementerian Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok.com

Related Posts

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 20260 Views

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views
Don't Miss

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

By NonblokSelasa, 20 Januari 2026

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming meninjau langsung Pasar Cikurubuk, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (20/01/2026),…

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Top Posts

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Kemen PPPA : SIMFONI PPA Indikator Krusial Penentuan Daerah Penerima Dana Alokasi Khusus Non-Fisik

Minggu, 7 Juli 20248 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.