Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Jobstreet Express Rayakan Tahun Kedua, Hubungkan Pekerja dan Perusahaan di Indonesia
Bisnis

Jobstreet Express Rayakan Tahun Kedua, Hubungkan Pekerja dan Perusahaan di Indonesia

NonblokBy NonblokSenin, 4 November 2024Updated:Selasa, 5 November 2024Tidak ada komentar7 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

Terus tumbuh sebagai platform yang fokus pada pencarian tenaga kerja semi-terampil yang cepat, tepat, dan tepercaya bagi berbagai industri di tanah air  

Jakarta, 4 November 2024 – Jobstreet Express, bagian dari Jobstreet by SEEK, teknologi pencarian kerja terkemuka di Indonesia merayakan dua tahun keberadaannya untuk menghubungkan tenaga kerja dan pencari kerja semi-terampil dalam berbagai bidang dan industri. Selama dua tahun perjalanannya di Indonesia sejak Oktober 2022 hingga Oktober 2024, platform Jobstreet Express telah memberikan banyak manfaat positif dalam ekosistem penyediaan karyawan semi-terampil yang tepat sasaran, tepercaya, dan dengan cakupan yang luas.

Varun Mehta, Chief Operating Officer (COO) Jobstreet Indonesia

“Lebih dari 63 juta perusahaan terdaftar dan beroperasi di Indonesia. Setiap perusahaan memiliki kebutuhan karyawan, baik dari tenaga ahli dan semi-terampil dengan kualifikasi berbeda-beda. Itulah mengapa Jobstreet akhirnya menyediakan layanan Jobstreet Express untuk membantu melayani kebutuhan pasar pekerja semi-terampil di Indonesia,” tutur Varun Mehta, Chief Operating Officer (COO) Jobstreet Indonesia. 

Menurut Varun, kebutuhan pasar terhadap pekerja semi-terampil semakin banyak seiring dengan arah perekonomian Indonesia yang tetap berada pada jalur solid dan positif dengan pertumbuhan triwulan II-2024 mencapai 5,05%. Kehadiran Jobstreet Express selama dua tahun di Indonesia juga memberikan peran untuk mengurangi pengangguran sekaligus menyediakan tenaga semi-terampil bagi perusahaan, UKM (Usaha Kecil dan Menengah), dan bisnis lokal di Indonesia.

Anrian Tamba, General Manager Jobstreet Express Indonesia

Anrian Tamba, General Manager Jobstreet Express Indonesia menyebutkan bahwa terdapat kebutuhan yang belum terpenuhi secara optimal dari sisi pencari kerja dan pemberi kerja dalam hal ketersediaan karyawan dengan kemampuan kerja semi-terampil. “Jobstreet Express terus berkomitmen untuk fokus menghubungkan tenaga kerja semi-terampil dengan berbagai industri di Indonesia,” ujar Tamba.

Kehadiran Jobstreet Express di Indonesia yang sudah menginjak dua tahun telah menjangkau lebih dari 400 Kabupaten di Pulau Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara. Jobstreet Express memastikan perusahaan, UMKM, dan bisnis dapat memperoleh kandidat lokal dengan cepat dan tepat, melalui ribuan iklan tersedia setiap harinya dan lebih dari 1 (satu) juta pejuang kerja yang melamar menggunakan Jobstreet Express dalam dua tahun belakangan ini.

Haryo R. Andaridho, HR & Recruitment Supervisor LYD Group Bali

Sejumlah respon positif dari pemberi kerja menyatakan manfaat dari kehadiran layanan Jobstreet Express di Indonesia. Salah satunya adalah Haryo R. Andaridho, HR & Recruitment Supervisor LYD Group Bali yang menyebutkan kendala yang dihadapi oleh instansinya saat kesulitan mencari kandidat calon karyawan dan platform berbayar terasa cukup mahal di Bali. “Jobstreet Express memberikan harga yang lebih terjangkau dengan fitur dan talent yang lebih sesuai dengan kualifikasi kami dibandingkan platform lainnya. Hingga saat ini, 80% karyawan operasional kami direkrut dari Jobstreet Express,” ujar Haryo.   

Sementara itu, Tri Wahyu Noegroho, HR Manager My Kopi-O! Group menyebutkan mengenai keunggulan layanan premium Jobstreet Express yang bisa mempermudah dan mempercepat pencarian kandidat karyawan untuk resto dengan banyak cabang seperti perusahaannya. ”Karena jaringan restoran kami tersebar di seluruh Indonesia, maka saya bisa mengatur outlet mana yang membutuhkan manpower dan kandidat juga bisa menentukan outlet terdekat yang akan dilamar. Layanan premium dari Jobstreet Express ini sangat membantu memenuhi kebutuhan karyawan di resto kami secara tepat.”

Putri Bayna, Recruitment Executive MAKA Group (TUKU, Toodz House, Beragam Kopi Indonesia, dan Futago) Jakarta

“Sebagai recruiter kita seringkalimembutuhkan kandidat dalam jumlah yang banyak dan dalam waktu yang singkat, nah dengan menggunakan Jobstreet Express maka dalam waktu 1-2 hari kita tunggu langsung banyak kandidatnya,” kata Putri Bayna, Recruitment Executive MAKA Group (TUKU, Toodz House, Beragam Kopi Indonesia, dan Futago) Jakarta. 

Anak Agung Sagung Debby Angandari, HRGA Department Head Garuda Wisnu Kencana Cultural Park Bali  

Hal yang sama dirasakan oleh Anak Agung Sagung Debby Angandari, HRGA Department Head Garuda Wisnu Kencana Cultural Park Bali yangmenyebutkan, “LayananJobstreet Express memberikan daftar kandidat lebih banyak dan sistem summary yang ada bisa memangkas waktu administrasi menjadi lebih cepat dan efisien.” 

Jobstreet Express kini juga telah menyediakan layanan premium. Layanan ini kian mempermudah para perekrut kerja atau hirer dalam mendapatkan kandidat karyawan yang tepat, sesuai dengan kampanye #PastiDapatKerja. Hal ini juga menjadi misi Jobstreet Express untuk berkontribusi bagi penyediaan lowongan kerja dan penurunan angka pengangguran di Indonesia. 

Layanan premium ini juga membantu mitra Jobstreet Express untuk meningkatkan citra perusahaan bagi para pelamar kerja, memudahkan proses pencarian karyawan, dan menginformasikan bahwa perusahaan mitra tersebut berkontribusi positif dalam upaya memperluas kesempatan kerja di Indonesia.  Untuk informasi pemasangan iklan lowongan kerja layanan premium tersebut, Jobstreet Express menyediakan layanan call center melalui nomor WhatsApp +6221-5091-8452 atau bit.ly/jsepaket. 

“Layanan premium Jobstreet Express sangat cepat proses aktivasinya dan kami sangat terbantu oleh keberadaan person in charge yang sangat helpful dalam memberikan panduan mengenai fitur dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan kami,” ujar Rendy Budiana, HR Manager Megavision Bandung.  

Resty Puspitaliani Irawan, Head People Development Division PT Primaboga Nusantara Indonesia (Pempek Farina)

Sementara itu, Resty Puspitaliani Irawan, Head People Development Division PT Primaboga Nusantara Indonesia (Pempek Farina) mengakui kecepatan dari layanan premium Jobstreet Express. “Ketika kami mencari tenaga ahli di spesifik lokasi itu ada kesulitan, jadi saya menggunakan layanan premium dan hasilnya lebih cepat mendapatkan kandidat dibandingkan yang tidak berbayar.” 

Testimoni senada dipaparkan oleh Vivi Alfira, HR Staff Hang Tuah Jakarta yang menyebutkan bahwa fitur terbaru dari Jobstreet Express yang hanya dapat diakses dengan layanan premium. ”Terdapat fitur video screening bagi kandidat untuk memperkenalkan diri dan menjelaskan pengalaman mereka sehingga sangat membantu proses rekrutmen karyawan kami,” ujar Vivi.  

Bagi para pencari kerja dapat mengakses daftar lowongan kerja dari berbagai perusahaan terpercaya melalui website id.jobstreetexpress.com dan aplikasi Jobstreet Express yang dapat diunduh melalui App Store atau Play Store. Lowongan yang tersedia di Jobstreet Express bervariasi tipenya mulai dari full-time, part time, dan daily worker, serta tersedia untuk semua lulusan pendidikan, mulai dari SD, SMP, SMA, dan SMK.  

Hingga akhir triwulan ketiga 2024 ini, Jobstreet Express telah menyediakan lowongan kerja semi-terampil untuk berbagai bidang usaha di antaranya F&B, Hospitality, Retail, dan Logistik, yang berlokasi di sejumlah kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Jogja, Bali, dan kota-kota lain di Pulau Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara. Dengan proses rekrutmen mudah yang ditawarkan oleh Jobstreet Express, para pencari kerja dapat melamar berbagai lowongan hanya di satu portal secara cepat, aman, dan gratis. Selain itu, bagi pihak perusahaan yang ingin memasang iklan dan lowongan pekerjaan di Jobstreet Express juga dapat dilakukan dengan mudah melalui website employer.jobstreetexpress.com. 

“Memasuki tahun ketiga, Jobstreet Express akan terus tumbuh dan menambah fitur agar lebih mudah menjangkau lebih banyak perusahaan dan pelamar kerja di Indonesia sehingga menjadi platform yang selalu dipercaya dan diandalkan untuk mencari karyawan semi-terampil,” tutup Anrian Tamba, General Manager Jobstreet Express Indonesia. 

 ***** 

 Tentang SEEK   

SEEK merupakan market leader dalam platform online untuk pencarian lowongan kerja. Merupakan perusahaan multinasional yang meliputi Australia, Selandia Baru, Hong Kong, Asia Tenggara, Brazil, dan Meksiko. Di Asia, SEEK mengoperasikan merek Jobstreet, Jobsdb dan Jobstreet Express, sebagai platform pencarian kerja terkemuka dan menjadi pilihan utama bagi pencari kerja dan perusahaan. Selain itu, SEEK juga memiliki investasi minori di China, Korea Selatan, dan beberapa negara lainnya. SEEK terdaftar di Bursa Efek Australia dan menjadi salah satu dari 100 perusahaan teratas. 

Tentang Jobstreet Express 

Jobstreet Express, bagian dari Jobstreet by SEEK, teknologi pencarian kerja terkemuka di Indonesia. Tujuan kami adalah menjadi partner rekrutmen yang terpercaya dan paling diandalkan dalam bidang semi-terampil di Indonesia. 

Jobstreet Express hadir sejak Oktober 2022 yang kini memiliki puluhan ribu mitra perusahaan di berbagai kota seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Bali, Cirebon, Lombok, Garut, Solo, dan kota-kota lain di Pulau Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara. Sudah ada lebih dari 19.000 lowongan pekerjaan yang tersedia di situs kami dan lebih dari 1 juta kandidat yang telah melakukan pencarian kerja di platform kami.  

Jobstreet Express dapat diakses melalui Play Store / App Store jobstreetexpress.app.link/unduhjse dan layanan ini juga tersedia di laman id.jobstreetexpress.com. Selain itu, informasi terkini mengenai lowongan kerja dan hal-hal yang berhubungan dengan pekerjaan semi-terampil juga dapat diakses melalui media sosial di Instagram @jobstreetexpress dan TikTok @jobstreetexpress.id. 

Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok

Related Posts

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 20260 Views

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views
Don't Miss

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

By NonblokSelasa, 20 Januari 2026

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming meninjau langsung Pasar Cikurubuk, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (20/01/2026),…

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Top Posts

Kemen PPPA : SIMFONI PPA Indikator Krusial Penentuan Daerah Penerima Dana Alokasi Khusus Non-Fisik

Minggu, 7 Juli 20249 Views

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.