Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / BCA Raih KEJAR Award dari OJK, Bukti Komitmen Dukung Peningkatan Literasi Keuangan Generasi Muda
Bisnis

BCA Raih KEJAR Award dari OJK, Bukti Komitmen Dukung Peningkatan Literasi Keuangan Generasi Muda

NonblokBy NonblokSenin, 2 September 2024Updated:Kamis, 19 September 2024Tidak ada komentar3 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link
Dukung Program GENCARKAN OJK, BCA Raih Penghargaan KEJAR Award – Direktur BCA Antonius Widodo (kesepuluh dari kanan) hadir dalam acara Pencanangan Gerakan Nasional Cerdas Keuangan (GENCARKAN) untuk menerima penghargaan pada hari Kamis (22/8) di JIEXPO Convention Center & Theatre, Jakarta. 

Jakarta, 2 September 2024 – PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menerima penghargaan Satu Rekening Satu Pelajar (KEJAR) Award dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), kategori Implementasi terbaik kelompok Bank Umum Konvensional. Penghargaan ini diterima langsung oleh Direktur BCA Antonius Widodo di acara pencanangan Gerakan Nasional Cerdas Keuangan (GENCARKAN), Kamis (22/8). Pada kesempatan yang sama, BCA juga menjadi finalis KEJAR Award kategori Bank Pencapaian Kejar Terbaik Dalam Rangka Hari Indonesia Menabung. GENCARKAN merupakan program yang diinisiasi OJK dengan tujuan mendukung literasi dan inklusi keuangan yang masif serta merata di Indonesia. Kegiatan ini turut dilaksanakan untuk memperingati momentum Hari Indonesia Menabung yang jatuh setiap 20 Agustus.

Direktur BCA Antonius Widodo mengatakan, “Kami sangat bersyukur atas penghargaan yang BCA raih. Penghargaan ini merupakan bukti dari komitmen BCA dalam mendukung pemerataan literasi keuangan di Indonesia, dan implementasi program GENCARKAN yang diprakarsai OJK. Kami harap kontribusi BCA pada kegiatan ini dapat mendukung tercapainya indeks literasi dan inklusi keuangan sesuai target OJK, serta mempersiapkan masyarakat menuju puncak bonus demografi.”

Dalam mendukung GENCARKAN, BCA rutin menjalankan program edukasi literasi keuangan secara nasional dengan melibatkan karyawan BCA dan kantor cabang se-Indonesia. Sepanjang semester I 2024, BCA telah melaksanakan edukasi literasi keuangan yang dihadiri lebih dari 65.000 peserta. Program ini menyasar pelajar, mahasiswa, masyarakat umum, serta berbagai segmen prioritas lain.Sejalan dengan tata nilai BCA, konsistensi dan inovasi menjadi pondasi penting program ini. Dalam mengedukasi, program dalam naungan Bakti BCA pilar Pendidikan ini menggunakan berbagai metode menarik agar para peserta dapat mudah memahami serta mempraktikkan materi-materi yang diberikan, seperti melalui pengajaran offline dan online, comic book dan gamifikasi materi bagi pelajar, video, hingga e-learning.

Melalui payung “Bakti BCA”, perseroan berkomitmen untuk terus memberikan manfaat dalam skala individu, masyarakat, dan ekosistem. BCA percaya bahwa individu yang berdaya dapat memberdayakan komunitasnya, dan komunitas yang berdaya dapat berkontribusi positif pada kelestarian ekosistem, sehingga tercipta sebuah siklus yang saling berpengaruh dan berkaitan. Cakupan program Bakti BCA meliputi aspek pendidikan (Bakti Pendidikan), kesehatan (Bakti Kesehatan), pemberdayaan masyarakat (Desa Bakti BCA), budaya (Bakti Budaya), dan lingkungan (Bakti Lingkungan).

Selain program Edukasi Literasi Keuangan, BCA melalui Bakti BCA juga melaksanakan berbagai upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan sumber daya manusia Indonesia. Beberapa di antaranya yakni,

  1. Beasiswa Bakti BCA: ditujukan bagi mahasiswa-mahasiswi Indonesia berprestasi
  2. Sekolah Bakti BCA: ditujukan untuk mendukung peningkatan mutu dan pemerataan pendidikan di Indonesia
  3. BCA Berbagi Ilmu: disuguhkan dalam bentuk rangkaian kuliah umum dan student banking tour bagi pelajar dan mahasiswa, serta
  4. Pemberdayaan Disabilitas, yang pada 2024 ini mencetak 10 make-up artist (MUA) profesional melalui kegiatan “The Beauty of Disabilities: Makeup Class with BCA”.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat memberikan wawasan yang berharga kepada generasi muda mengenai pentingnya literasi keuangan. Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan yang dapat mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) Pendidikan Berkualitas, serta menyiapkan generasi muda yang berdaya saing,” tutup Antonius Widodo.

Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok

Related Posts

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 20260 Views

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views
Don't Miss

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

By NonblokSelasa, 20 Januari 2026

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming meninjau langsung Pasar Cikurubuk, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (20/01/2026),…

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Top Posts

Kemen PPPA : SIMFONI PPA Indikator Krusial Penentuan Daerah Penerima Dana Alokasi Khusus Non-Fisik

Minggu, 7 Juli 20249 Views

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.