Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Senin, 5 Januari 2026

Terima Pengurus Harian KOPRI PB PMII, Wapres Dorong Pemberdayaan Perempuan dan Anak Muda

Senin, 5 Januari 2026

UIN Jakarta Pimpin Peringkat SINTA PTKIN

Kamis, 1 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Gelar Tech Link Summit, Kemenperin Dorong Kolaborasi Startup dengan Industri
Nasional

Gelar Tech Link Summit, Kemenperin Dorong Kolaborasi Startup dengan Industri

Nonblok.comBy Nonblok.comJumat, 21 Juni 2024Updated:Senin, 24 Juni 2024Tidak ada komentar2 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

Kementerian Perindustrian terus mengakselerasi transformasi teknologi pelaku industri sebagai upaya memajukan dan melindungi industri dalam negeri,di tengah situasi persaingan global. Strategi yang ditempuh Kemenperin di antaranya adalah dengan menjembatani peluang kolaborasi antara pelaku industri dengan penyedia dan startup teknologi.

“Dengan perkembangan teknologi dan inovasi yang semakin pesat, kolaborasi antara tech startup dengan duniaindustri menjadi semakin penting. Bagi industri, hal tersebut bisa menjadi strategi quick wins untuk melakukan transformasi teknologi sesuai tuntutan pasar,” jelas Direktur Jenderal Industri Kecil, Menengah, dan Aneka Kementerian Perindustrian, Reni Yanita, dalam peluncuran Tech Link Summit 2024 sekaligus Seminar Startup4industry di Jakarta, Jumat (21/6). 

Reni mengajak pimpinan perusahaan atau asosiasi industri menggali potensi solusi yang bisa diciptakan oleh startup Indonesia untuk menciptakan nilai baru dalam berbagai rangkaian proses bisnis perusahaan. Misalnya, di lini produksi, penyimpanan (warehouse), pemasaran, logistik dan transportasi, pengolahan limbah, efisiensi energi, serta pengelolaan manajemen perusahaan.

Kemenperin menyelenggarakan Tech Link Summit 2024 sebagai forum pertemuan bagi industri, teknologi startup,dan pemangku kepentingan lainnya untuk bertukar gagasan, berbagi wawasan, hingga menjalin kemitraan yang menghasilkan nilai tambah (added value) bagi keberlangsungan industri dalam negeri. Tech Link Summit 2024 akan diadakan pada 18-20 Juli 2024 di Gedung PIDI 4.0, Jakarta Selatan.

Tech Link Summit merupakan salah satu rangkaian kegiatan Startup4industry yang sudah dilaksanakan oleh Kemenperin sejak tahun 2018, meliputi program pembinaan standar dan kebutuhan dunia industri yang melibatkan 1.115 startup dan menghasilkan 120 finalis yang sudah mendapatkan pembinaan agar dapat memenuhi standar dan kebutuhan dunia usaha dunia industri

Melalui Tech Link Summit 2024, para startup dengan potensi yang dimilikinya akan bertemu dengan kebutuhan dunia usaha dan industri, berdasarkan kemampuan teknologi serta proses bisnis industri yang akan didorong untuk melakukan transformasi teknologi.“Tech Link Summit akan menjadi forum tahunan tempat para pelaku industri dapat mengeksplorasi dan mencari inovasi teknologi yang sesuai dengan kebutuhannya,” ungkap Reni.

Sementara itu, Direktur IKM Logam, Mesin, Elektronika, dan Alat Angkut, Dini Hanggandari menyampaikan,rangkaian Program Startup4industrytahun inijuga mencakup kompetisi implementasi teknologi, iinvestment ssummit, global acceleration program, pendampingan teknis dan manajerial, serta rangkaian sosialisasi dan webinar.

“Kemenperin membuka pendaftaran kompetisi Startup4industry 2024 hingga batch keduahingga hari ini (21/6) karena animo startup Indonesia yang tinggi,” jelas Dini. Kompetisi Startup4industry adalah ajang adu solusi startup yang memberikan dampak terbaik kepada pelaku industri utamanya industri kecil dan menengah.

Dini berharap, Program Startup4industry, khususnya Tech Link Summit 2024, menjadi strategi yang efektif untuk mendorong industri melakukan transformasi teknologi sebagai salah satu strategi peningkatan daya saing dan pendalaman struktur industri.

Kemenperin juga menggandeng Asosiasi Startup for Industry Indonesia (Starfindo) dalam menggelar Tech Link Summit. Penanggung jawab Wakil Ketua I Starfindo yang sekaligus merupakan Steering Commitee Tech Link Summit 2024, Alfons Tefa menjelaskan, industri yang berminat untuk mengeksplorasi kemitraan dan berkolaborasi dengan tech startup dapat mengikuti Tech Link Summit 2024 dengan melakukan pendaftaran melalui laman techlink.startup4industry.id atau techlink.startupforindustry.id.

“Startup yang mengikuti Tech Link Summit adalah startup terkurasi yang sudah siap menjalin kerjasama dengan dunia usaha dunia industri,” tutur Alfons.

Indonesia Kementerian Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok.com

Related Posts

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Senin, 5 Januari 2026

Terima Pengurus Harian KOPRI PB PMII, Wapres Dorong Pemberdayaan Perempuan dan Anak Muda

Senin, 5 Januari 2026

UIN Jakarta Pimpin Peringkat SINTA PTKIN

Kamis, 1 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Senin, 5 Januari 20260 Views

Terima Pengurus Harian KOPRI PB PMII, Wapres Dorong Pemberdayaan Perempuan dan Anak Muda

Senin, 5 Januari 20260 Views

UIN Jakarta Pimpin Peringkat SINTA PTKIN

Kamis, 1 Januari 20262 Views

UIN Jakarta Perkuat Tata Kelola dan Pengamanan Aset Negara melalui BLU Terintegrasi

Rabu, 31 Desember 20256 Views

Ditargetkan Rampung Januari 2026, Wapres Tinjau Pembangunan SMA Taruna Nusantara IKN

Rabu, 31 Desember 20252 Views

Dari SD hingga SMA, Wapres Pastikan Fasilitas Pendidikan IKN Siap Cetak SDM Unggul

Rabu, 31 Desember 20251 Views

Tinjau Stasiun Tawang, Wapres Tekankan Pelayanan Prima untuk Pemudik Nataru

Kamis, 25 Desember 20250 Views

Hadiri Perayaan Natal Bersama, Wapres Apresiasi Salatiga sebagai Kota Paling Toleran di Indonesia

Kamis, 25 Desember 20250 Views

Bertolak ke Jawa Tengah, Wapres Hadiri Perayaan Natal dan Pantau Arus Mudik Libur Nataru

Rabu, 24 Desember 20250 Views

Kunjungi Pasar Bersehati Manado, Wapres Pastikan Ketersediaan dan Stabilitas Harga Pangan Jelang Natal dan Tahun Baru

Selasa, 23 Desember 20250 Views
Don't Miss

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

By NonblokSenin, 5 Januari 2026

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming menerima audiensi pekerja seni dan pelaku industri kreatif di Istana…

Terima Pengurus Harian KOPRI PB PMII, Wapres Dorong Pemberdayaan Perempuan dan Anak Muda

Senin, 5 Januari 2026

UIN Jakarta Pimpin Peringkat SINTA PTKIN

Kamis, 1 Januari 2026

UIN Jakarta Perkuat Tata Kelola dan Pengamanan Aset Negara melalui BLU Terintegrasi

Rabu, 31 Desember 2025
Top Posts

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views

Usulan Penundaan Wajib Sertifikasi Halal, Wapres KH Ma’ruf Amin: Proses Tetap Berjalan sesuai Penahapan

Selasa, 2 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.