Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Hadirkan Tempat dan Pelayanan Yang Lebih Lengkap, MMKSI Relokasi Diler Mitsubishi Motors Sun Malang Kota
Bisnis

Hadirkan Tempat dan Pelayanan Yang Lebih Lengkap, MMKSI Relokasi Diler Mitsubishi Motors Sun Malang Kota

NonblokBy NonblokSenin, 6 Mei 2024Updated:Selasa, 7 Mei 2024Tidak ada komentar4 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

Malang, 6 Mei 2024 – Setelah peluncuran diler dan fasilitas terbaru Mitsubishi Motors di Sulawesi Tengah dan Banten, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) kembali melanjutkan upaya untuk memberikan peningkatan pelayanan bagi konsumen. Pada tanggal 6 Mei 2024, MMKSI bekerja sama dengan SUN Motor, meresmikan Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota. Diler ini merupakan relokasi dari diler yang sama, yang saat ini telah mendapatkan berbagai pembaruan, mulai dari lokasi baru yang lebih luas, serta pelayanan yang lebih lengkap dan menyeluruh dari sebelumnya. Peresmian Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota dihadiri oleh Yoshio Igarashi dan Kazuto Azuma, selaku Direktur Sales & Marketing Division dan Direktur After Sales Division PT MMKSI serta Imelda Sundoro, selaku Founder SUN Motor Group. 

“Kepuasan dan kenyamanan pelanggan adalah tujuan utama kami di Mitsubishi Motors. Untuk itu, MMKSI berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terlengkap dan terbaik bagi seluruh konsumen di Indonesia melalui pelayanan di jaringan diler resmi kami. Dengan adanya relokasi Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota, kami akan terus memenuhi permintaan dari konsumen serta memberikan tempat yang nyaman untuk dapat melakukan pembelian atau perawatan kendaraan Mitsubishi Motors. Kami berharap dengan hadirnya layanan dan fasilitas baru yang lebih lengkap ini, kami dapat mejangkau lebih banyak lagi para konsumen Mitsubishi Motors yang tinggal di Kota Malang dan sekitarnya, sebagai nilai lebih dalam memberikan kepuasan pada saat menggunakan kendaraan Mitsubishi Motors,” ungkap Yoshio Igarashi, Direktur Sales & Marketing PT MMKSI

Tentang Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota

Diler Mitsubishi Motors SUN Motor Malang Kota direlokasi ke lahan baru yang lebih luas untuk bisa menampung lebih banyak lagi kendaraan konsumen. Total luas lahannya adalah 2.046 m2 dengan luas bangunan 3.026 m2, dan terletak di Jl. Letjen S. Parman no. 53-55, Kel. Purwantoro, Kec. Blimbing, Kota Malang. Diler baru ini hadir dengan fasilitas lengkap 3S (Sales, Service, dan Spareparts), yang memungkinkan konsumen untuk memperoleh pelayanan yang menyeluruh dari hulu ke hilir. Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota mempunyai area showroom seluas 418 m2, area bengkel seluas 845 m2 dengan 10 stall umum, 1 stall untuk inspeksi, serta 2 Mitsubishi Quick Pit Stall yang dapat mendukung perawatan kendaraan Mitsubishi Motors. Total fasilitas ini dapat menangani hingga 44 kendaraan per hari.

Berbagai fasilitas juga tersedia untuk konsumen, seperti ruang tunggu yang nyaman, area bermain untuk anak-anak, café space, dan koneksi internet untuk dapat menunjang kenyamanan pelanggan saat mengunjungi diler atau menunggu kendaraannya selama proses perawatan berkala sedang dilakukan. Display car, sekaligus test drive dari jajaran produk terbaru Mitsubishi Motors seperti Mitsubishi Xforce, Xpander, Xpander Cross, Pajero Sport, Triton, L300 dan L100 EV, juga disediakan bagi pelanggan yang sedang mencari kendaraan Mitsubishi Motors impiannya.

Tentang Layanan Mitsubishi Quick Pit

Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota juga telah dilengkapi dengan konsep servis terbaru dari layanan Mitsubishi Quick Pit, sebagai peningkatan layanan dalam bentuk express service, dimana pelanggan dapat menikmati layanan yang lebih efisien untuk setiap perawatan berkala/ periodical maintenance (PM) hingga 100.000 km. 

Fasilitas dan teknologi baru dari Express Service, terdiri dari: 

  • Crown Express Service, sebagai identitas stall perbaikan khusus servis cepat
  • Timer, untuk memastikan pekerjaan tepat waktu
  • Caddy wheel lifter, yang merupakan alat pendukung pekerjaan mekanik.

Fasilitas Express Service khusus digunakan untuk perawatan berkala/ periodical maintenance (PM), yang terdiri dari 3 pilihan: 

  • 30 menit untuk PM kelipatan 10.000 km; 
  • 45 menit untuk PM kelipatan 20.000 km; 
  • 60 menit untuk PM kelipatan 40.000 km. 

Kapasitas stall di workshop untuk pengerjaan Express Service ini dapat menampung hingga 14 unit per hari. Pengerjaaannya dilakukan 2 (dua) stall dengan bantuan 2 (dua) orang mekanik profesional.

Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota mempunyai jam operasional Senin – Jumat pukul 08.00 – 16.30 WIB, dan Sabtu pukul 08.30 – 14.30 WIB. Konsumen dapat menghubungi diler melalui nomor telepon (0341) 493716 04567 atau 0812 5234 4766.

Promosi Spesial Pembukaan Diler

Promosi Spesial menarik berupa program-program penjualan dan purnajual juga diberikan untuk melengkapi peresmian Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota. Selama periode Grand Opening yang berlaku pada periode Mei 2024, konsumen dapat menikmati DP ringan 10% untuk semua tipe kendaraan, bunga ringan 0%, dan gratis asuransi untuk Mitsubishi Xforce. Sementara untuk program purnajual, konsumen akan mendapatkan diskon 10% untuk jasa dan genuine accessories, serta diskon 15% untuk suku cadang sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

OTR Pricelist Mitsubishi Motors di Jawa TImur

MODEL / TIPE MITSUBISHI MEI 2024
JAWA TIMUR
PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X4 AT  Rp 751,500,000.00 
PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X2 AT  Rp 691,400,000.00 
PAJERO SPORT DAKAR 4X2 AT  Rp 641,900,000.00 
PAJERO SPORT EXCEED 4X2 AT  Rp 585,000,000.00 
PAJERO SPORT EXCEED 4X2 MT  Rp 569,700,000.00 
PAJERO SPORT GLX 4X4 MT  Rp 592,800,000.00 
NEW XPANDER CROSS PREMIUM CVT  Rp 359,500,000.00 
NEW XPANDER CROSS MT  Rp 332,300,000.00 
XPANDER ULTIMATE CVT  Rp 329,700,000.00 
XPANDER ULTIMATE MT  Rp 315,100,000.00 
XPANDER EXCEED CVT  Rp 291,600,000.00 
XPANDER EXCEED MT  Rp 283,000,000.00 
XPANDER GLS CVT  Rp 278,000,000.00 
XPANDER GLS MT  Rp 268,700,000.00 
TRITON DC ULTIMATE 4X4 AT  Rp 528,700,000.00 
TRITON DC EXCEED 4X4 MT  Rp 488,200,000.00 
TRITON DC GLS 4X4 MT  Rp 446,200,000.00 
TRITON DC HDX 4X4 MT  Rp 425,100,000.00 
TRITON SC HDX 4X4 MT  Rp 379,200,000.00 
TRITON SC GLX 4X2 MT  Rp 301,100,000.00 
L300 CC (4X2) MT  Rp 242,700,000.00 
L300 PU FB-R(4X2) MT  Rp 245,000,000.00 
XFORCE ULTIMATE AT  Rp 416,900,000.00 
XFORCE EXCEED AT  Rp 383,900,000.00 

Tambahan Khusus Harga OTR:

  1. Seluruh tipe Mitsubishi Pajero Sport berwarna putih +Rp 3,000,000.00
  2. Seluruh tipe Mitsubishi Xpander berwarna putih +Rp 1,500,000.00
  3. Seluruh tipe Mitsubishi Xpander Cross berwarna putih +Rp 1,500,000.00
  4. Seluruh tipe Mitsubishi Xforce berwarna putih +Rp 1,500,000.00

Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok

Related Posts

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 20260 Views

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views
Don't Miss

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

By NonblokSelasa, 20 Januari 2026

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming meninjau langsung Pasar Cikurubuk, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (20/01/2026),…

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Top Posts

Kemen PPPA : SIMFONI PPA Indikator Krusial Penentuan Daerah Penerima Dana Alokasi Khusus Non-Fisik

Minggu, 7 Juli 20249 Views

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.