Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 2026

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 2026

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Honda CR-V e:FCEV Jadi Mobil Hidrogen Pertama di Pikes Peak, Debut Bersama Acura Integra Type S HRC Prototype
Bisnis

Honda CR-V e:FCEV Jadi Mobil Hidrogen Pertama di Pikes Peak, Debut Bersama Acura Integra Type S HRC Prototype

NonblokBy NonblokSelasa, 24 Juni 2025Updated:Rabu, 2 Juli 2025Tidak ada komentar3 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

California, Amerika Serikat, 24 Juni 2025 – Honda mengumumkan partisipasinya dalam ajang balap ikonik Broadmoor Pikes Peak International Hill Climb 2025 di Amerika Serikat, yang dipersembahkan oleh Gran Turismo. Untuk pertama kalinya, Honda menghadirkan Honda CRV e:FCEV, kendaraan listrik bertenaga hidrogen, sekaligus menjadikannya mobil hidrogen pertama yang berlaga di ajang ini. Selain itu, Acura Integra Type S HRC Prototype juga menjalani debut perdananya di lintasan ekstrim Pikes Peak.

Honda CRV e:FCEV 2025 tampil di kelas “exhibition” tanpa modifikasi pada sistem powertrain-nya. Untuk menaklukkan 156 tikungan sepanjang lintasan sejauh 12,42 mil (sekitar 20 km), mobil ini hanya mendapat ubahan pada bagian suspensi yang diturunkan 1 inci, penggunaan bantalan rem balap, serta ban Yokohama Advan A052 berukuran 265/45R18.

Tim Honda of America Race Team (HART) juga melengkapi CRV e:FCEV dengan jok balap dan roll bar khusus yang dirancang oleh para teknisi Honda di HART dan Honda Performance Manufacturing Center (PMC). Mobil ini dikendarai oleh Dai Yoshihara, juara Formula Drift dua kali yang juga merupakan pembalap HRC US, dengan dukungan teknis dari HART, Honda R&D Japan, dan Honda Racing Corporation USA (HRC US).

Honda CRV e:FCEV menggunakan sistem fuel cell generasi kedua dari Honda yang diproduksi di fasilitas Fuel Cell System Manufacturing, LLC (FCSM) di Michigan. Mobil ini mengusung motor tunggal yang dipasang di depan, paket baterai berkapasitas 17,7 kWh, serta dua tangki hidrogen bertekanan tinggi. Dirakit secara eksklusif di Honda Performance Manufacturing Center (PMC), Marysville, Ohio, CRV e:FCEV menjadi satu-satunya kendaraan penumpang bertenaga fuel cell yang diproduksi di Amerika Serikat.

Honda CRV e:FCEV dirancang sebagai CUV kompak yang menyenangkan dikendarai, dengan tenaga sebesar 174 PS dan torsi 229 Nm. Mobil ini juga memiliki kemampuan akselerasi yang responsif dan efisiensi maksimal, serta telah dioptimalkan pada sisi struktur dan suspensi untuk memberikan pengendalian yang sporty dan stabil.

Dari sisi fleksibilitas, CRV e:FCEV memadukan sistem sel bahan bakar hidrogen dengan kemampuan pengisian daya plug-in, memungkinkan pengendaraan sejauh hingga 29 mil (sekitar 47 km) dengan daya baterai, serta jarak tempuh total hingga 270 mil (sekitar 435 km). Mobil ini saat ini tersedia untuk disewa oleh pelanggan di negara bagian California, Amerika Serikat, dengan menawarkan efisiensi lebih tinggi, peningkatan daya tahan, serta biaya lebih rendah dibandingkan sistem fuel cell generasi sebelumnya dari Honda.

Sementara itu, Acura Integra Type S HRC Prototype tampil sebagai mobil performa tinggi berbasis Integra Type S, yang dikembangkan langsung oleh tim Honda Racing Corporation US. Prototipe ini membawa modifikasi berteknologi balap yang dirancang untuk menghadirkan performa agresif dan pengendalian presisi di lintasan Pikes Peak yang ekstrem. Penampilannya menjadi debut global bagi model performa tinggi Acura yang berorientasi pada lintasan. Keikutsertaan Honda dan Acura di ajang Pikes Peak 2025 tidak hanya menandai pencapaian penting dalam pengembangan kendaraan elektrifikasi, tetapi juga menunjukkan komitmen Honda untuk terus menguji dan menyempurnakan teknologi inovatif di arena balap.

Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok

Related Posts

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 2026

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 2026

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Senin, 5 Januari 20260 Views

Terima Pengurus Harian KOPRI PB PMII, Wapres Dorong Pemberdayaan Perempuan dan Anak Muda

Senin, 5 Januari 20260 Views

UIN Jakarta Pimpin Peringkat SINTA PTKIN

Kamis, 1 Januari 20262 Views

UIN Jakarta Perkuat Tata Kelola dan Pengamanan Aset Negara melalui BLU Terintegrasi

Rabu, 31 Desember 20256 Views
Don't Miss

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

By NonblokSelasa, 13 Januari 2026

Mengakhiri agenda di hari pertama kunjungan kerja di Wamena, Provinsi Papua Pegunungan, Wakil Presiden (Wapres)…

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 2026

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 2026

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 2026
Top Posts

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views

Usulan Penundaan Wajib Sertifikasi Halal, Wapres KH Ma’ruf Amin: Proses Tetap Berjalan sesuai Penahapan

Selasa, 2 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.