Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Kompolnas Puji Inovasi Layanan Publik Polsek Tasifeto Barat untuk Kompolnas Awards 2024
News

Kompolnas Puji Inovasi Layanan Publik Polsek Tasifeto Barat untuk Kompolnas Awards 2024

NonblokBy NonblokSelasa, 9 Juli 2024Updated:Selasa, 9 Juli 2024Tidak ada komentar2 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

Belu, NTT – Dua anggota Kompolnas, Mohammad Dawam dan Poengky Indarti, mengunjungi Markas Polsek Tasifeto Barat di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT), untuk mengecek inovasi layanan publik yang dilakukan dalam rangka Kompolnas Awards 2024.

Kapolsek Tasifeto Barat, Ipda Sam Ihim menjelaskan bahwa inovasi ini berawal dari Program Jumat Curhat yang digagas Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Program ini memungkinkan polisi memetakan masalah yang dialami warga dan mencari solusinya melalui koordinasi dengan berbagai pihak. Hasilnya adalah Operasi Bhabin Pasar, Bhabin Jalan-Air-Listrik, dan Bhabin Tomat.

Operasi Bhabin Pasar berhasil mengurai kemacetan lalu lintas yang telah berlangsung selama 20 tahun, dengan merelokasi pedagang pasar dan pelaku UMKM Halilulik ke lahan Mapolsek Tasifeto Barat. Bhabin Jalan-Air-Listrik membantu masyarakat yang kesulitan sumber air dan listrik, sementara Bhabin Tomat bekerja sama dengan para purnawirawan LVRI dalam budidaya tomat, yang hasilnya diekspor ke Timor Leste.

Kapolres Belu AKBP Rickho D. Simanjuntak terharu melihat pengabdian tulus anggotanya dalam melayani masyarakat.

“Air mata saya telah jatuh di Belu setelah menyaksikan langsung pengabdian anggota dalam melayani masyarakat,” ujarnya.

Sementara Mohammad Dawam selaku dewan juri Kompolnas Awards menyampaikan secara yuridis, penghargaan tahunan pada satuan wilayah (satwil) dan satuan kerja (satker) berprestasi ini adalah salah satu bentuk pelaksanaan teknis dari fungsi pengawasan pihaknya, sesuai mandat Perpres Nomor 17 tahun 2011 tentang Komisi Kepolisian Nasional. Pengawasan fungsional Kompolnas dilaksanakan dengan mekanisme pemantauan dan penilaian kepada pejabat Polri dan anggotanya.

“Oleh karenanya Kompolnas Awards adalah bentuk penilaian Kompolnas terhadap satuan kewilayahan, baik di Polsek, Polres, maupun Polda bahkan Satuan Kerja Mabes Polri. Adapun penilaian masyarakat terhadap integritas anggota juga telah dilaksanakan rutin dengan bentuk Program Hoegeng Awards yang dilaksanakan oleh media detikcom,” paparnya.

Poengky Indarti menilai anggota Polsek Tasifeto Barat menjalankan tugas dengan semangat di tengah keterbatasan dan mengapresiasi pelayanan publik yang dilakukan.

Tim Kompolnas juga mengunjungi Polsek Meomaffo Timur, penerima Kompolnas Awards 2023, dan menerima paparan mengenai kesiapan pengamanan Pilkada Serentak 2024 di Polda NTT. Kunjungan ini dilaksanakan pada Minggu (7/7).

Hukum Indonesia Kepolisian Negara Republik Indonesia Nasional Nusantara POLRI
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok

Related Posts

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Senin, 5 Januari 20260 Views
Don't Miss

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

By Nonblok.comRabu, 14 Januari 2026

Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta mencatatkan sejarah baru dalam penguatan akademik dengan mengukuhkan…

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 2026
Top Posts

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views

Usulan Penundaan Wajib Sertifikasi Halal, Wapres KH Ma’ruf Amin: Proses Tetap Berjalan sesuai Penahapan

Selasa, 2 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.