Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 2026

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 2026

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Mensos Risma Temui dan Bantu Korban Rudapaksa Ayah Tiri di Makassar
Nasional

Mensos Risma Temui dan Bantu Korban Rudapaksa Ayah Tiri di Makassar

Nonblok.comBy Nonblok.comSelasa, 2 April 2024Updated:Selasa, 2 April 2024Tidak ada komentar2 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link


KOTA MAKASSAR (2 APRIL 2024) –
 Menteri Sosial Tri Rismaharini meninjau secara langsung kondisi anak korban rudapaksa ayah tirinya yang terjadi di Kabupaten Morowali Utara, Provinsi Sulawesi Tengah. Mensos Risma menemui korban beserta ibu dan adik-adiknya di Sentra Wirajaya Makassar pada Senin (1/4).

Indo, ibu para korban mengaku sangat terharu Mensos dan jajarannya turun tangan membantu mereka untuk pulih dari musibah yang melanda mereka.

“Saya sangat terharu Bu Menteri sampai membantu dan menemui kami, sama sekali tidak menyangka,” ungkap Indo penuh haru.

Saat mengetahui kasus rudapaksa yang terjadi di Morowali melalui media, Mensos Risma segera mengerahkan jajarannya untuk membantu pemulihan korban dan membantu keluarga mereka untuk menata hidupnya kembali.

Tak hanya korban, ibu korban pun  terpukul karena kejadian tersebut. Selain melakukan tindakan asusila kepada para korban, pelaku juga sering melakukan tindakan kekerasan kepada ibu korban yang berstatus sebagai istrinya. Pelaku juga sering menekan korban dan meminta uang darinya. Hal ini membuat korban terpaksa berhutang pada supplier ayam dan membuat usaha ayam potongnya terhambat.

Untuk membantu korban dan keluarganya, Kementerian Sosial memberikan beberapa bantuan seperti pelunasan hutang ibu Indo kepada supplier ayam sebesar Rp 9.225.000. Diberikan juga bantuan kewirausahaan warung sembako dan ayam potong, sembako, nutrisi dan perlengkapan sekolah serta bantuan ATENSI. Total keseluruhan bantuan enilai Rp 25.025.000. Selain itu, Kementerian Sosial juga membawa korban dan ibunya untuk menjalani pemeriksaan psikologi di RSUD Kolonodale, Kabupaten Morowali Utara.

Menanggapi maraknya kasus rudapaksa yang dilakukan oleh orang terdekat misalnya yang terjadi di Morowali ini, Mensos Risma menghimbau para orang tua agar tetap memperhatikan bukan hanya anak-anak mereka tetapi juga kondisi lingkungan sekitarnya.

“Saat kita memiliki anak, kita harus keep in touch. Kita harus jaga terus, kita harus perhatikan kondisi lingkungan, kondisi sekitarnya,” tutur Mensos Risma.

Mensos juga menekankan pentingnya memberikan pemahaman akan apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan kepada anak-anak. Kondisi fisik anak-anak saat ini yang cepat dewasa, belum tentu diimbangi dengan kesiapan dan kematangan mental serta kematangan  pemikiran mereka. Oleh karena itu, peran orang tua sangatlah penting untuk memberikan batasan mana yang boleh dilakukan ataupun tidak.

Indonesia Kementerian Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok.com

Related Posts

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 2026

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 2026

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Senin, 5 Januari 20260 Views

Terima Pengurus Harian KOPRI PB PMII, Wapres Dorong Pemberdayaan Perempuan dan Anak Muda

Senin, 5 Januari 20260 Views

UIN Jakarta Pimpin Peringkat SINTA PTKIN

Kamis, 1 Januari 20262 Views

UIN Jakarta Perkuat Tata Kelola dan Pengamanan Aset Negara melalui BLU Terintegrasi

Rabu, 31 Desember 20256 Views

Ditargetkan Rampung Januari 2026, Wapres Tinjau Pembangunan SMA Taruna Nusantara IKN

Rabu, 31 Desember 20252 Views

Dari SD hingga SMA, Wapres Pastikan Fasilitas Pendidikan IKN Siap Cetak SDM Unggul

Rabu, 31 Desember 20251 Views

Tinjau Stasiun Tawang, Wapres Tekankan Pelayanan Prima untuk Pemudik Nataru

Kamis, 25 Desember 20250 Views
Don't Miss

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

By NonblokSenin, 12 Januari 2026

Sektor pariwisata terus menunjukkan peran strategis sebagai penggerak perekonomian nasional. Pada 2025, kontribusi pariwisata terhadap…

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 2026

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 2026

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Senin, 5 Januari 2026
Top Posts

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views

Usulan Penundaan Wajib Sertifikasi Halal, Wapres KH Ma’ruf Amin: Proses Tetap Berjalan sesuai Penahapan

Selasa, 2 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.