Kota Bekasi – Suasana suka cita menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H terasa kental di Kelurahan Jakasampurna, Bekasi Barat. Ratusan siswa SD Al-Irsyad Al-Islamiyyah menggelar pawai meriah pada Rabu pagi (26/2/2025), dengan rute mengelilingi jalan-jalan utama di sekitar sekolah.
Di tengah keceriaan anak-anak, tampak sosok Aiptu Sulistanto, Bhabinkamtibmas Kelurahan Jakasampurna, yang dengan sigap mengawal jalannya pawai. Kehadiran Aiptu Sulistanto bukan hanya untuk menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga sebagai bentuk silaturahmi dan kedekatan antara Polri dan masyarakat.
“Kegiatan pengawalan ini adalah wujud komitmen kami dalam memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat, khususnya dalam menyambut bulan suci Ramadhan,” ujar Aiptu Sulistanto di sela-sela kegiatan.
“Kami ingin memastikan pawai ini berjalan lancar dan aman, sehingga anak-anak dapat merasakan kegembiraan menyambut Ramadhan dengan penuh berkah,” sambungnya.
Pawai yang bertema “Menyambut Ramadhan Penuh Berkah” ini disambut antusias oleh warga sekitar. Kehadiran polisi yang humanis dan dekat dengan masyarakat semakin menambah rasa aman dan nyaman bagi para peserta pawai dan warga yang menyaksikan.
Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antara Polri, sekolah, dan masyarakat, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.