Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 2026

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 2026

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / KAI Akan Hadirkan Rangkaian New Generation di KA Gumarang dan Tegal Bahari
Bisnis

KAI Akan Hadirkan Rangkaian New Generation di KA Gumarang dan Tegal Bahari

NonblokBy NonblokSabtu, 12 Juli 2025Updated:Selasa, 15 Juli 2025Tidak ada komentar5 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

Transformasi berkelanjutan untuk pengalaman perjalanan yang lebih nyaman dan modern

PT Kereta Api Indonesia (Persero) kembali menghadirkan peningkatan layanan melalui pengoperasian rangkaian Stainless Steel New Generation pada dua kereta andalan di lintas utara Jawa: KA Gumarang relasi Surabaya Pasarturi – Pasarsenen (pp) mulai 15 Juli 2025 dan KA Tegal Bahari relasi Pasarsenen – Tegal (pp) mulai 16 Juli 2025.

Kedua layanan ini sebelumnya menggunakan rangkaian campuran Eksekutif dan Bisnis. Kini, tampil dengan rangkaian campuran Eksekutif dan Ekonomi New Generation yang lebih modern dan nyaman. Inisiatif ini merupakan bagian dari langkah transformasi berkelanjutan KAI dalam memodernisasi sarana serta menjawab kebutuhan pelanggan akan transportasi publik yang aman, andal, dan berkelas.

“Transformasi ini merupakan bagian dari realisasi program pengadaan 612 unit kereta Stainless Steel New Generation produksi PT INKA (Persero) yang tengah dilakukan secara bertahap oleh KAI. Hingga 11 Juli 2025, KAI telah menerima 31 rangkaian atau 336 unit dari total pengadaan tersebut, yang dialokasikan untuk memperkuat layanan di berbagai koridor utama perkeretaapian nasional,” ungkap Vice President Public Relations KAI Anne Purba. 

Rangkaian terbaru ini dilengkapi berbagai pembaruan, mulai dari bodi berbahan stainless steel yang lebih tahan korosi, hingga kursi ergonomis dengan ruang kaki yang luas dan footrest individual. Setiap kereta dilengkapi Passenger Information Display System (PIDS) untuk menyajikan informasi perjalanan secara real-time. Pintu elektrik otomatis dengan peredam suara juga memberikan atmosfer kabin yang lebih tenang.

Dari sisi teknis, kenyamanan pelanggan ditopang oleh penggunaan bogie tipe K10, yang mampu menjaga stabilitas kereta hingga kecepatan 120 km/jam. Sambungan antargerbong pun mengadopsi sistem corrugated bellows untuk meredam getaran dan meningkatkan keamanan antarunit. Di setiap kursi telah disediakan fasilitas pengisian daya ganda berupa stop kontak dan port USB, menyesuaikan dengan kebutuhan pelanggan masa kini yang serba digital.

Hadirnya KA Gumarang dan Tegal Bahari melengkapi deretan layanan yang telah mengadopsi rangkaian New Generation. Berikut daftar KA yang sudah menggunakan rangkaian New Generation dan Stainless Steel New Generation:

A. Kereta Ekonomi New Generation (Modifikasi Balai Yasa Manggarai)

1. KA Blambangan Ekspres

Relasi: Pasarsenen – Ketapang (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

2. KA Dharmawangsa Ekspres

Relasi: Pasarsenen – Surabaya Pasarturi (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

3. KA Mutiara Timur (KA 200 & 210)

Relasi: Surabaya Pasarturi – Ketapang (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

4. KA Joglosemarkerto

o KA 185: Purwokerto – Tegal – Solo Balapan (pp)

o KA 187: Solo Balapan – Tegal – Semarang Tawang Bank Jateng (pp)

o KA 183: Solo Balapan – Tegal – Solo Balapan (pp)

Kelas: Ekonomi & Eksekutif

5. KA Brantas

Relasi: Pasarsenen – Blitar (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

6. KA Ranggajati

Relasi: Cirebon – Jember (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

7. KA Banyubiru Ekspres (KA 231 & 232)

Relasi: Semarang Tawang Bank Jateng – Solo Balapan (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

8. KA Kamandaka

o KA 181, 183, 191: Semarang Tawang Bank Jateng – Tegal – Purwokerto (pp)

o KA 194, 197: Semarang Tawang Bank Jateng – Tegal – Cilacap (pp)

Kelas: Ekonomi & Eksekutif

9. KA Ijen Ekspres (KA 239F & 240F)

Relasi: Malang – Ketapang (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

10. KA Sancaka Utara

Relasi: Surabaya Pasarturi – Cilacap (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

11.  KA Pangrango

Relasi: Bogor Paledang- Sukabumi (pp) I Kelas: Ekonomi 

B. Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation

1. KA Lodaya

Relasi: Bandung – Solo Balapan (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

2. KA Gaya Baru Malam Selatan

Relasi: Pasarsenen – Surabaya Gubeng (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

3. KA Mataram

Relasi: Pasarsenen – Solo Balapan (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

4. KA Jayabaya

Relasi: Pasarsenen – Malang (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

5. KA Bogowonto

Relasi: Pasarsenen – Lempuyangan (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

6. KA Batavia

Relasi: Gambir – Solo Balapan (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

7. KA Fajar Utama Solo

Relasi: Pasarsenen – Solo Balapan (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

8. KA Senja Utama Solo

Relasi: Solo Balapan – Pasarsenen (pp) | Kelas: Ekonomi & Eksekutif

9. KA Jaka Tingkir

Relasi: Pasarsenen – Purwosari (pp) | Kelas: Ekonomi

10. KA Progo

Relasi: Pasarsenen – Lempuyangan (pp) | Kelas: Ekonomi

11. KA Majapahit

Relasi: Pasarsenen – Malang (pp) | Kelas: Ekonomi

C. Kereta Eksekutif Stainless Steel New Generation

1. KA Argo Dwipangga

Relasi: Gambir – Solo Balapan (pp)

2. KA Argo Lawu

Relasi: Gambir – Solo Balapan (pp)

3. KA Argo Bromo Anggrek

Relasi: Gambir – Surabaya Pasarturi (pp)

4. KA Argo Semeru

Relasi: Gambir – Surabaya Gubeng (pp)

5. KA Bima

Relasi: Gambir – Surabaya Gubeng (pp)

6. KA Taksaka

Relasi: Gambir – Yogyakarta (pp)

7. KA Argo Sindoro

Relasi: Semarang Tawang Bank Jateng – Gambir (pp)

8. KA Argo Muria

Relasi: Semarang Tawang Bank Jateng – Gambir (pp)

D. Kereta Campuran Eksekutif & Ekonomi Stainless Steel New Generation

1. KA Lodaya relasi Bandung-Solo Balapan (pp)

2. KA Mataram Pasarsenen-Solo Balapan (pp)

3. KA Bogowonto relasi Pasarsenen-Lempuyangan (pp)

4. KA Batavia relasi Gambir-Solo Balapan (pp)

5. KA Jayabaya relasi Pasarsenen-Malang (pp)

6. KA Gaya Baru Malam Selatan relasi Pasarsenen-Surabaya Gubeng (pp)

7. KA Fajar Utama Solo relasi Pasarsenen-Solo Balapan

8. KA Senja Utama Solo relasi Solo Balapan-Pasarsenen

9. KA Gumarang relasi Surabaya Pasarturi-Pasarsenen (pp) 

10.  KA Tegal Bahari relasi Pasarsenen-Tegal (pp)

“Pemesanannya pun semakin mudah. Pelanggan dapat langsung membeli tiket KA Gumarang dan KA Tegal Bahari versi rangkaian baru melalui aplikasi Access by KAI dan situs booking.kai.id,” tutup Anne. (Public Relations KAI)

Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok

Related Posts

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 2026

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 2026

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Senin, 5 Januari 20260 Views

Terima Pengurus Harian KOPRI PB PMII, Wapres Dorong Pemberdayaan Perempuan dan Anak Muda

Senin, 5 Januari 20260 Views

UIN Jakarta Pimpin Peringkat SINTA PTKIN

Kamis, 1 Januari 20262 Views

UIN Jakarta Perkuat Tata Kelola dan Pengamanan Aset Negara melalui BLU Terintegrasi

Rabu, 31 Desember 20256 Views
Don't Miss

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

By NonblokSelasa, 13 Januari 2026

Mengakhiri agenda di hari pertama kunjungan kerja di Wamena, Provinsi Papua Pegunungan, Wakil Presiden (Wapres)…

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 2026

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 2026

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 2026
Top Posts

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views

Usulan Penundaan Wajib Sertifikasi Halal, Wapres KH Ma’ruf Amin: Proses Tetap Berjalan sesuai Penahapan

Selasa, 2 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.