Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Cuma Rp16.000 Jakarta–Bandung? Ini Caranya Lewat Layanan Terhubung KAI Group
Bisnis

Cuma Rp16.000 Jakarta–Bandung? Ini Caranya Lewat Layanan Terhubung KAI Group

NonblokBy NonblokMinggu, 27 Juli 2025Updated:Senin, 28 Juli 2025Tidak ada komentar3 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

Tak banyak yang tahu, ada cara menuju Bandung dari Jakarta dengan ongkos hanya Rp16.000. Bukan promo musiman atau rute eksklusif, melainkan layanan reguler dari KAI Group yang saling terhubung dan tersedia setiap hari. Kombinasi Commuter Line, KA Lokal Walahar, dan KA Lokal Garut ini membuka alternatif perjalanan yang hemat, terjangkau, dan penuh cerita bagi masyarakat dari berbagai latar belakang.

Perjalanan dimulai dari Stasiun Manggarai (Jakarta) menuju Cikarang menggunakan Commuter Line dengan tarif hanya Rp4.000. Sepanjang 2023, sebanyak 71.636.443 penumpang menggunakan Commuter Line lintas Cikarang. Jumlah ini meningkat menjadi 84.426.385 penumpang pada 2024, dan hanya dalam enam bulan pertama 2025, 40.537.111 penumpang telah dilayani. Hal ini cerminan kuatnya kepercayaan masyarakat terhadap transportasi berbasis rel yang aman, tepat waktu, dan bebas macet.

Setelah tiba di Cikarang, perjalanan berlanjut dengan KA Lokal Walahar menuju Purwakarta, juga bertarif Rp4.000. Kereta lokal ini melintasi wilayah Karawang dan Cikampek, menyuguhkan pemandangan sawah, hutan jati, hingga lereng bukit menjelang Purwakarta. Layanan ini telah melayani 3.255.042 penumpang pada 2023, tumbuh menjadi 3.854.649 penumpang pada 2024, dan dalam enam bulan pertama 2025 telah melayani 2.029.101 penumpang. Waktu keberangkatan pukul 13.26 WIB menjadi pilihan tepat, karena tiba di Stasiun Purwakarta pukul 14.50 WIB, cukup waktu untuk istirahat, makan siang, atau sekadar jalan-jalan santai.

Purwakarta bukan sekadar stasiun transit. Waktu tunggu lebih dari satu jam bisa diisi dengan mencicipi sate maranggi legendaris di sekitar stasiun, atau mengunjungi Taman Air Mancur Sri Baduga, ruang publik ikonik yang kerap jadi destinasi keluarga saat akhir pekan.

Sore harinya, perjalanan dilanjutkan dengan KA Lokal Garut relasi Purwakarta–Kota Bandung. Tersedia dua jadwal keberangkatan: pukul 04.25 WIB dan 16.25 WIB, dengan tarif hanya Rp8.000. Untuk keberangkatan sore, kereta tiba di Stasiun Bandung pukul 18.54 WIB—waktu yang pas untuk menikmati suasana malam kota yang hidup, dari kuliner kaki lima hingga kafe kreatif. Penginapan terjangkau pun banyak tersedia dan kini dapat dipesan dengan mudah melalui aplikasi Access by KAI. 

Jalur ini melintasi kawasan dataran tinggi yang sejuk, membentang dari Ciganea, Padalarang, Cimahi, hingga Bandung, menyuguhkan pemandangan khas Priangan seperti bukit kapur, jalur berkelok, dan terowongan legendaris Sasaksaat. Di sepanjang perjalanan, penumpang disuguhi lanskap terbuka dan pepohonan rindang yang berpadu dengan suasana pegunungan. 

Layanan ini juga terus tumbuh pesat. Pada 2023, Commuter Line Garut melayani 2.383.183 penumpang, meningkat menjadi 2.745.490 penumpang pada 2024, dan 1.485.022 penumpang dalam enam bulan pertama 2025. Ini menunjukkan bahwa kereta lokal bukan sekadar alternatif, melainkan pilihan utama mobilitas antarwilayah dengan harga bersahabat.

Dengan total ongkos hanya Rp16.000, masyarakat bisa menikmati perjalanan Jakarta–Bandung tanpa stres, tanpa kemacetan, dan penuh pengalaman. Ini bukan sekadar rute antar kota, melainkan penghubung lintas budaya, lintas ekonomi, dan lintas alam dari kawasan urban Daop 1 Jakarta hingga ke kawasan pegunungan Daop 2 Bandung.

“Kami ingin masyarakat tahu bahwa ada cara hemat dan menyenangkan untuk menjelajahi kota ke kota. Layanan ini tersedia setiap hari, bebas macet, terintegrasi, dan menyuguhkan pemandangan khas,” jelas Vice President Public Relations KAI Anne Purba.

Seluruh informasi jadwal dan pembelian tiket dapat diakses melalui aplikasi Access by KAI. Dengan perencanaan yang tepat, layanan ini menjadi pilihan ideal untuk liburan, menikmati keindahan jalur kereta api, suasana khas stasiun-stasiun kecil, serta momen rehat yang jarang ditemukan saat bepergian lewat jalan raya.

“Untuk Anda yang rindu melihat sawah, bukit, hingga air terjun, KAI memberi ruang untuk menikmati semuanya dari balik jendela kereta api, dengan tarif terjangkau dan perjalanan yang perlahan namun penuh kesan,” tutup Anne. (Public Relations KAI)

Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok

Related Posts

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 20260 Views

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views
Don't Miss

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

By NonblokSelasa, 20 Januari 2026

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming meninjau langsung Pasar Cikurubuk, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (20/01/2026),…

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Top Posts

Kemen PPPA : SIMFONI PPA Indikator Krusial Penentuan Daerah Penerima Dana Alokasi Khusus Non-Fisik

Minggu, 7 Juli 20249 Views

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.