Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Jelang Idulfitri 1445 H, TelkomGroup Siapkan Infrastruktur dan Layanan Prima dengan Kapasitas Hingga 51 Tbps
Bisnis

Jelang Idulfitri 1445 H, TelkomGroup Siapkan Infrastruktur dan Layanan Prima dengan Kapasitas Hingga 51 Tbps

NonblokBy NonblokSabtu, 6 April 2024Updated:Rabu, 17 April 2024Tidak ada komentar3 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

Direktur Network & IT Solution Telkom Herlan Wijanarko (kedua dari kanan), Direktur Group Business Development Telkom Honesti Basyir (paling kanan), Direktur Strategic Portfolio Telkom Budi Setyawan Wijaya (kedua dari kiri), dan EGM Service Operation Telkom Suharyoto (paling kiri) saat Acara Kick Off & Kunjungan Posko TelkomGroup SIAGA RAFI 2024 di Telkom Integrated Operation Center Telkom Jakarta, Jumat (5/4).

Jakarta, 6 April 2024 – Demi memastikan kualitas infratruktur dan layanan prima menjelang Hari Raya Idulfitri 1445 H, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) telah telah melakukan serangkaian kesiapan, mulai dari penguatan kapasitas dan optimasi jaringan, penyiapan personel, dan membentuk khusus Posko TelkomGroup SIAGA RAFI 2024. Posko tersebut di antaranya terdiri dari Posko Nasional, Regional, Divisi Fungsi, Posko Infrastruktur, dan Posko Anak Perusahaan, serta titik-titik lokasi dengan trafik tinggi.

Momentum lebaran tahun ini diprediksi akan meningkatkan trafik komunikasi hingga 6% dibanding trafik pada hari biasanya maupun lebaran tahun lalu. Untuk itu TelkomGroup sudah mengantisipasi terjadinya lonjakan trafik dan mengamankan kualitas layanan dengan menyiapkan ketersediaan kapasitas internet hingga 51,8 Tbps. TelkomGroup juga melakukan penguatan kapasitas dan cakupan jaringan melalui ekspansi kapasitas infrastruktur kabel laut sebesar 1,7 Tbps sejak Januari 2024.

Direktur Utama Telkom, Ririek Adriansyah mengatakan bahwa hampir sama dengan tahun-tahun sebelumnya, lonjakan trafik telekomunikasi diprediksikan akan terjadi pada akhir Ramadan dan jelang Idulfitri tahun 2024. “Lonjakan trafik tersebut sudah diperhitungkan dan dimitigasi dengan penambahan kapasitas yang sudah di persiapkan dari awal tahun di seluruh area jaringan TelkomGroup. Kami memastikan keseluruhan infrastruktur dan layanan ready dalam kondisi terbaik untuk mendukung segala aktivitas komunikasi masyarakat selama momen lebaran. TelkomGroup juga siaga untuk mengamankan konektivitas sektor-sektor krusial yang juga mengalami peningkatan jelang lebaran ini, seperti perbankan dan area POI (Point Of Interest), seperti bandara, pelabuhan, terminal, area wisata, dan keramaian,” jelas Ririek.

Tahun ini, Posko TelkomGroup SIAGA RAFI 2024 mengusung semangat “Rajut Kebersamaan, Raih Kemenangan”, dengan empat program utama, yaitu Excellence CX guna memastikan layanan terbaik di Area Trafik Tinggi, Special Service Project for Customer untuk memberikan solusi terbaik melalui program-program khusus bagi pelanggan, Digital Experience yang menghadirkan produk dan layanan digital dengan kualitas terbaik, serta program Charity for Indonesia sebagai wujud kepedulian Telkom kepada masyarakat Indonesia khususnya yang membutuhkan melalui program bantuan dan santunan. Di program tahun ini, Telkom menyediakan 91 posko yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia dengan 19.503 ribu personel yang akan memastikan keandalan jaringan telekomunikasi dan layanan pelanggan sama masa libur lebaran 24×7.

“Mewakili jajaran Board of Executive TelkomGroup, saya mengucapkan selamat Idulfitri 1445 Hijriah. Semoga segala usaha yang kita lakukan bisa mendapatkan hasil maksimal dan menjadi pahala untuk kita semua,” tutup Ririek.

Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok

Related Posts

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Senin, 5 Januari 20260 Views
Don't Miss

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

By Nonblok.comRabu, 14 Januari 2026

Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta mencatatkan sejarah baru dalam penguatan akademik dengan mengukuhkan…

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 2026
Top Posts

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views

Usulan Penundaan Wajib Sertifikasi Halal, Wapres KH Ma’ruf Amin: Proses Tetap Berjalan sesuai Penahapan

Selasa, 2 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.