Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Kemenperin: Kampus Jadi Kunci Percepat Transformasi Industri Hijau Berkelanjutan
Nasional

Kemenperin: Kampus Jadi Kunci Percepat Transformasi Industri Hijau Berkelanjutan

Nonblok.comBy Nonblok.comSenin, 16 Juni 2025Updated:Rabu, 18 Juni 2025Tidak ada komentar3 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link
Warning: mysqli_query(): (HY000/1114): The table ‘(temporary)’ is full in /home/u6998656/public_html/wp-includes/class-wpdb.php on line 2345

Kementerian Perindustrian menegaskan pentingnya peran kampus dan mahasiswa dalam mewujudkan transformasi industri hijau yang berkelanjutan dan berdaya saing. Hal ini disampaikan Kepala Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri (BSKJI) Andi Rizaldi.

“Sebagai bagian dari Asta Cita, kita punya tanggung jawab bersama untuk membangun ekonomi yang berkelanjutan dan berdaya saing. Salah satu kuncinya adalah transformasi industri hijau, yang tidak hanya mengurangi dampak lingkungan, tetapi juga menciptakan peluang ekonomi baru,” kata Kepala BSKJI dalam keterangan resminya di Jakarta, Senin (16/6).

Menurut Andi, kampus sebagai pusat ilmu pengetahuan dan inovasi memiliki posisi strategis dalam mendorong perubahan menuju industri yang ramah lingkungan. Mahasiswa disebutnya bukan hanya calon pemimpin masa depan, tetapi juga agen perubahan yang bisa memulai langkah konkret dari sekarang.

Andi juga menyoroti pentingnya kesadaran lingkungan dari aktivitas keseharian di kampus, termasuk penggunaan plastik sekali pakai, pengelolaan sampah elektronik, serta penanganan limbah makanan di kantin. “Jika kita mampu menemukan solusi yang efektif di lingkungan kampus, maka kita bisa menjadikannya model untuk sektor industri secara lebih luas,” ujarnya.

Kemenperin, lanjut Andi, terus mendorong pengembangan ekonomi sirkular melalui pemanfaatan limbah sebagai bahan baku, serta memperluas sertifikasi industri hijau untuk meningkatkan komitmen perusahaan terhadap keberlanjutan lingkungan. Kolaborasi lintas sektor, termasuk dengan dunia pendidikan, dinilai krusial untuk menciptakan perubahan nyata.

“Industri hijau bukan hanya tentang pengurangan dampak lingkungan, tetapi juga upaya membangun ekonomi yang inklusif dan kompetitif. Ini sangat sejalan dengan visi Indonesia Emas 2045,” tegasnya.

Pada kesempatan AIGIS Goes to Campus di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin (15/6), Kepala Pusat Industri Hijau Kemenperin Apit Pria Nugraha mengapresiasi Universitas Indonesia yang dinilai memiliki potensi besar menjadi pelopor dalam pengelolaan limbah kampus yang cerdas dan berkelanjutan. “Bayangkan jika setiap kampus di Indonesia menerapkan sistem serupa. Dampaknya akan luar biasa,” ujarnya di hadapan ratusan mahasiswa UI Depok, dengan menusung tema “Campus Waste Solution, Greener Industry-Wide Transformation”.

Apit berpesan kepada seluruh mahasiswa untuk terlibat aktif dalam perubahan ini. “Kalian adalah generasi masa depan. Perubahan besar dimulai dari ide kecil di lingkungan akademik. Dengan inovasi, riset, dan kebijakan kampus yang ramah lingkungan, kita bisa memulai transformasi industri hijau dari sini,” tegasnya.

Sebagai bagian dari rangkaian acara, Apit juga mengajak mahasiswa untuk berpartisipasi dalam AIGIS Green Scientific Competition serta menghadiri Acara Puncak The 2nd AIGIS 2025 pada 20–22 Agustus 2025.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Universitas Indonesia sebagai tuan rumah, PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) sebagai penggagas dan sponsor utama sekaligus sebagai bagian dari perspektif industri yang telah hadir dengan inovasi green manufacturing, serta seluruh narasumber dan peserta. Mari jadikan kampus sebagai tempat lahirnya solusi. Masa depan industri hijau ada di tangan kita,” tutur Apit.

AIGIS Goes to Campus, sebuah inisiatif yang menjadi bagian dari The 2nd Annual Indonesia Green Industry Summit (The 2nd AIGIS 2025). Summit ini merupakan platform kolaborasi yang mempertemukan berbagai pemangku kepentingan—pemerintah, industri, akademisi, dan masyarakat—untuk mempercepat transformasi menuju industri hijau dan berkelanjutan.

Sebagai bagian dari The 2nd AIGIS 2025, AIGIS Goes to Campus hadir di empat kampus, yaitu Universitas Indonesia, Universitas Padjadjaran, Politeknik STTT Bandung, dan Universitas Trisakti, dengan tujuan memperkuat peran akademisi dan mahasiswa dalam mendukung industri hijau.

Selain itu dalam rangkaian kegiatan ini terdapat AIGIS Green Scientific Competition, sebuah kompetisi inovasi karya ilmiah yang dapat diikuti oleh mahasiswa. Keseluruhan rangkaian AIGIS Goes to Campus akan ditutup dengan Youth Green Forum, diskusi eksklusif antara mahasiswa dengan Menteri Perindustrian.

Indonesia Kementerian Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok.com

Related Posts

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 20260 Views

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views
Don't Miss

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

By NonblokSelasa, 20 Januari 2026

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming meninjau langsung Pasar Cikurubuk, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (20/01/2026),…

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Top Posts

Kemen PPPA : SIMFONI PPA Indikator Krusial Penentuan Daerah Penerima Dana Alokasi Khusus Non-Fisik

Minggu, 7 Juli 20249 Views

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.