Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Tiga Tahun Berturut-Turut, Telkom Indonesia Kembali Raih Penghargaan Linkedin Top Companies 2024
Bisnis

Tiga Tahun Berturut-Turut, Telkom Indonesia Kembali Raih Penghargaan Linkedin Top Companies 2024

NonblokBy NonblokRabu, 17 April 2024Updated:Kamis, 18 April 2024Tidak ada komentar3 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

Jakarta, 17 April 2024 – Konsisten mewujudkan transformasi sumber daya manusia, Telkom Indonesia kembali meraih penghargaan sebagai tempat kerja terbaik untuk mengembangkan karier versi LinkedIn Top Companies 2024. Pencapaian ini menandai keberhasilan Telkom untuk dinobatkan selama tiga tahun berturut-turut pada ajang bergengsi dari LinkedIn. Dilansir dari rilis resmi LinkedIn News Asia, LinkedIn Top Companies 2024 merupakan daftar pemeringkatan tahunan berisi 15 perusahaan terbaik dalam membantu kemajuan karier dan pengembangan karyawan demi kesuksesan jangka panjang.

Direktur Human Capital Management Telkom, Afriwandi, menyambut baik penghargaan ini yang tak lepas dari kontribusi seluruh karyawan Telkom Indonesia. “Kami berterima kasih kepada LinkedIn dan sangat mengapresiasi penobatan Telkom dalam daftar Top Companies 2024. Menjadi kebanggaan tersendiri bagi Telkom bisa mendapat penghargaan ini tiga tahun berturut-turut, bahkan meningkat cukup baik dari tahun lalu, sekaligus menjadi momentum dalam mendukung transformasi 5 Bold Moves Telkom. Tentunya, ini tak lepas juga dari kerja keras dan kerja cerdas seluruh insan Telkomers.”

Afriwandi juga menyampaikan selamat kepada seluruh karyawan Telkom. “Penghargaan ini kami dedikasikan untuk seluruh karyawan Telkom yang tersebar di seluruh Indonesia. Mari jadikan penghargaan ini sebagai motivasi untuk menjadi lebih baik dan memberi kontribusi terbaik bagi Indonesia,” tambah Afriwandi.

Perolehan LinkedIn Top Companies 2024 membuktikan komitmen Telkom Indonesia atas langkah konsistennya untuk terus berinovasi dalam menciptakan lingkungan kerja yang mengelola talent journey dan memberikan pengembangan karyawan yang tepat. Sebagai perusahaan BUMN yang sedang bertransformasi ke digital telco, Telkom terus fokus dalam mengelola human capital untuk membentuk sumber daya yang berdaya saing secara global berlandaskan core values AKHLAK.

Penyusunan daftar Top Companies 2024 merujuk pada data LinkedIn dengan melihat delapan pilar yang merupakan elemen penting dalam mendukung kemajuan karier, di antaranya: kemampuan untuk maju, perkembangan keahlian, stabilitas perusahaan, peluang eksternal, afinitas perusahaan (culture & engagement), keragaman gender, latar belakang pendidikan, dan kehadiran karyawan. Data yang diperoleh Linkedin, salah satunya tergambar dari aktivasi employer branding yang gencar dilakukan Telkom pada akun resmi Telkom di platform LinkedIn.

Sejauh ini, Telkom aktif menggunakan platform LinkedIn sebagai channel employer branding dan rekrutmen karyawan. Melalui aktivasi employer branding, Telkom membagikan informasi-informasi terkait culture AKHLAK dan work-life di Telkom (dengan tagar #LivinginTelkom) berdasarkan testimoni langsung oleh karyawan di berbagai unit dan lokasi, implementasi Telkom dalam mendukung kesetaraan gender dan inklusivitas. Telkom juga mengakomodasi kebutuhan well being dan psychological safety Telkomers, seperti dengan menghadirkan layanan konseling WithU. Telkomers juga diwadahi dengan berbagai career development program untuk tiap jenjang karier, peluang eksplor karier lewat Talent Marketplace, dan bahkan menyediakan beasiswa studi lanjut bagi Telkomers bernama Great People Scholarship Program (GPSP).

Tak hanya itu, Telkom rutin menginformasikan komunitas-komunitas yang ada di Telkom sebagai wadah kreativitas dan inovasi karyawan, serta berbagi akses program career preparation dan career development bagi profesional followers akun LinkedIn resmi Telkom Indonesia yang tergabung dalam flagship program bernama “Digistar” sebagai langkah konkret Telkom untuk mempersiapkan digital talent yang berkualitas dan siap kerja.

“Ini menjadi tolak ukur dalam menilai sejauh mana keberhasilan Telkom dalam merealisasikan Employee Value Proposition (EVP) dan mengaktivasi employer branding, terkhusus juga pada channel LinkedIn. Harapannya, Telkom bisa terus hadir menjadi tempat terbaik dalam mengembangkan karier karyawan maupun para future digital talent dalam menghadapi dunia kerja yang terus bertransformasi,” pungkas Afriwandi.

Bisnis Ekonomi Ekonomi dan Bisnis Indonesia Nasional Nusantara
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok

Related Posts

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Senin, 5 Januari 20260 Views
Don't Miss

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

By Nonblok.comRabu, 14 Januari 2026

Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta mencatatkan sejarah baru dalam penguatan akademik dengan mengukuhkan…

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 2026
Top Posts

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views

Usulan Penundaan Wajib Sertifikasi Halal, Wapres KH Ma’ruf Amin: Proses Tetap Berjalan sesuai Penahapan

Selasa, 2 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.