Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor
Nasional

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Nonblok.comBy Nonblok.comRabu, 14 Januari 2026Tidak ada komentar2 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta mencatatkan sejarah baru dalam penguatan akademik dengan mengukuhkan tujuh Guru Besar dalam Sidang Senat Terbuka, Rabu (14/01/2026). Pengukuhan ini secara resmi menambah jumlah total Guru Besar yang dimiliki UIN Jakarta menjadi 151 orang, sekaligus memantapkan posisinya sebagai Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) dengan jumlah profesor terbanyak di Indonesia.

Dalam sambutannya, Rektor UIN Jakarta, Prof. Asep Saepuddin Jahar, M.A., Ph.D., menyampaikan bahwa penambahan jumlah guru besar ini merupakan bagian dari transformasi besar kampus menuju keunggulan global. Namun, beliau mengingatkan bahwa gelar ini membawa tanggung jawab moral yang berat.

“Guru Besar adalah amanah sebagai pencapaian tertinggi. Saya menekankan kepada bapak-bapak yang dikukuhkan hari ini: teruslah mengabdi, ilmu bukan untuk diri sendiri tapi untuk masyarakat. Komitmen dan integritas harus dibangun di atas segalanya,” tegas Prof. Asep.

Rektor menggarisbawahi bahwa produktivitas akademik seperti menulis buku dan publikasi jurnal setiap tiga tahun merupakan kewajiban administratif yang bersifat minimal. Beliau berharap para Guru Besar baru ini bergerak atas dasar cinta terhadap ilmu pengetahuan.

“Jangan hanya mengejar tunjangan, tetapi mengabdilah karena cinta kepada ilmu. Jadilah garda terdepan dalam pembangunan pendidikan Islam, sebagaimana yang telah dirintis oleh tokoh-tokoh besar kita seperti Prof. Harun Nasution dan Prof. Azyumardi Azra,” tambahnya.

Profil 7 Guru Besar Baru

Ketujuh pakar yang dikukuhkan hari ini memperkuat berbagai rumpun keilmuan, dari teknologi mutakhir hingga hukum Islam.

Prof. Dr. Gun Gun Heryanto, M.Si. (Bidang Ilmu Komunikasi Politik)

Prof. Dr. Agus Salim, S.Ag., M.Si. (Bidang Biologi Terapan/Ekologi)

Prof. Husni Teja Sukmana, S.T., M.Sc., Ph.D. (Bidang Kecerdasan Artifisial)

Prof. Dr. H. M. Yakub, M.A. (Bidang Ilmu Sejarah dan Peradaban Islam)

Prof. Dr. Drs. KH. Mujar Ibnu Syarif, S.H., M.Ag. (Bidang Hukum Ketatanegaraan Islam Perbandingan)

Prof. Dr. H. Mahsusi, M.M. (Bidang Manajemen SDM Pendidikan Islam)

Prof. Dr. H. Kholid Al Walid, M.Ag. (Bidang Filsafat Islam)

Dengan total 151 Guru Besar, UIN Jakarta optimis dapat terus memimpin dalam inovasi pendidikan Islam dan kontribusi nyata bagi pembangunan nasional di era modern.

Asep Saepudin Jahar Indonesia Kampus Kemenag Kemenag RI Kementerian Agama Nasional Nusantara Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri PTKIN UIN Jakarta UIN Syarif Hidayatullah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok.com

Related Posts

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Senin, 5 Januari 20260 Views
Don't Miss

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

By Nonblok.comRabu, 14 Januari 2026

Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta mencatatkan sejarah baru dalam penguatan akademik dengan mengukuhkan…

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 2026
Top Posts

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views

Usulan Penundaan Wajib Sertifikasi Halal, Wapres KH Ma’ruf Amin: Proses Tetap Berjalan sesuai Penahapan

Selasa, 2 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.