Penulis: Nonblok
Sejumlah Ruas Tol Regional Nusantara Alami Peningkatan Lalu Lintas Pada H-3 Jelang Hari Raya Idulfitri 1445 H
Jakarta (08/4) – Pada H-3 Hari Raya Idulfitri 1445 H (7 April 2024), Jasamarga Nusantara Tollroad Regional Division (JNT) mencatat terjadi peningkatan volume lalu lintas di beberapa ruas tol luar Pulau Jawa. Untuk wilayah Sumatera Utara, tercatat 15.506 kendaraan melintasi Ruas Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi, meningkat 9,0% dibandingkan lalu lintas harian normal 2024 sejumlah 14.227 kendaraan. Sedangkan untuk Ruas Tol Belawan-Medan-Tanjung Morawa, tercatat sebanyak 61.320 kendaraan melintas, meningkat 6,3% dibandingkan lalu lintas harian normal 2024 sejumlah 57.683 kendaraan. Untuk Ruas Tol Manado-Bitung, tercatat sebanyak 4.647 kendaraan melintas, meningkat 11,4% dibandingkan lalu lintas harian normal 2024 yaitu sebanyak 4.173 kendaraan. Untuk Ruas Tol…
8 April 2024 – Konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamina pada H-3 Idulfitri 1445 H atau Minggu (7/4) naik, baik gasoline 3,7%, gasoil 0,6%, dan kerosene 5,5%. Kenaikan tertinggi terjadi pada Pertamax 70,6%.“Rerata realisasi harian BBM dibandingkan penjualan normal selama masa Satgas RAFI 2024 naik. Pemudik diimbau memastikan kondisi BBM cukup untuk mengantisipasi antrean di perjalanan,” kata Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga, Riva Siahaan dalam keterangan tertulis, Minggu (7/4/2024).Lebih lanjut, Riva menjelaskan Pertamina Patra Niaga terus melakukan pemantauan untuk memastikan BBM tetap aman. Pemantauan dilakukan secara langsung ke lapangan dan juga secara sistem digital melalui Pertamina Integrated Enterprise Data and…
Jakarta, 8 April 2024 – Saat sebagian besar masyarakat Indonesia menikmati liburan di penghujung Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1445 H, para pekerja sektor hulu energi Pertamina tetap bekerja di lapangan Minyak dan Gas. Di bawah terik matahari dan gemuruh mesin di daratan maupun lepas pantai, mereka bekerja tanpa lelah, memastikan pasokan energi nasional tetap terjaga.Ayu Putri Lestari salah satu di antaranya. Ia seorang Pertamina Wira (Perwira) Subholding Upstream PT Pertamina Hulu Energi yang bekerja di lingkungan Pertamina Hulu Rokan (PHR). Lebaran tahun ini merupakan kali kedua baginya bertugas di tengah ladang minyak Rokan, jauh dari keluarga tercinta di kampung…
Chery Konsisten Menjaga Tren Pertumbuhan Produk Energi Terbarukan: Beijing Auto Show 2024 Akan Menjadi Ajang Peluncuran Beberapa Produk EV Terbaru Chery
Jakarta, 8 April 2024 – Pertumbuhan yang pesat dari kendaraan energi terbarukan milik Chery telah menjadi sorotan utama industri otomotif. Kontribusi dari berbagai negara, khususnya konsumen Chery yang tengah antusias menyelaraskan dengan gaya hidup ramah lingkungan, termasuk Indonesia, terus memberikan sumbangan dalam meningkatnya tren penjualan EV. Pada tahun 2023, penjualan kendaraan energi terbarukan melonjak 35,4%, mencapai angka fantastis 14,653 juta unit. Tren ini diprediksi akan terus meningkat, dengan proyeksi mencapai 18 juta unit pada tahun 2024, menandakan pertumbuhan sebesar 46%. Untuk terus mempertahankan tren positif ini, maka pada Beijing Auto Show 2024 yang akan berlangsung pada 25 April-4 Mei 2024 mendatang, Chery…
Hadapi Libur Panjang Idul Fitri, PT KPI Unit Perketat Keamanan Kilang serta Pastikan Produksi dan Supply BBM Aman
Dumai, 8 April 2024 – Dalam rangka menghadapi libur panjang Idul Fitri 1445 H, PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) perketat keamanan kilang serta berkomitmen untuk pastikan produksi dan supply BBM aman. Hal ini tergambar pada Apel Persiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri yang digelar bersama TNI dan Polres Dumai, di Lapangan Security, Rabu (4/4).Supervisor Physical of Security PT KPI Unit Dumai, R. Cepih HN, yang memimpin apel persiapan ini mengatakan bahwa apel bersama ini dilaksanakan sebagai langkah koordinasi kepada pihak internal maupun eksternal terkait strategi pengamanan jelang hingga pasca Hari Raya Idul Fitri 1445 H.“Tingkat pengamanan dan kewaspadaan akan dikerahkan…
Pantau Layanan KAI, Menhub beserta Panglima TNI dan Kapolri Apresiasi Pelayanan Mudik Lebaran 2024
Menteri Perhubungan Republik Indonesia (Menhub RI) Budi Karya Sumadi, Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto melakukan kunjungan dan pemantauan langsung pelayanan mudik di Stasiun Pasar Senen, Sabtu (6/4). Beberapa titik di Stasiun Pasar Senen yang menjadi objek pemantauan yaitu ruang tunggu penumpang, layanan boarding dan melakukan sapa penumpang terkait pelayanan PT Kereta Api Indonesia (Persero) khususnya di Stasiun Pasar Senen.Rombongan disambut Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) Didiek Hartantyo beserta jajarannya di Ruang VIP Stasiun Pasar Senen.Dalam kesempatan itu, Kapolri menyampaikan apresiasinya kepada KAI atas pelayanannya kepada seluruh masyarakat…
Jakarta, 7 April 2024 – Sebagai garda terdepan transisi energi, Pertamina New & Renewable Energy (Pertamina NRE) pastikan stabilitas pasokan energi listrik bersih untuk masyarakat dan industri selama periode Satuan Tugas Ramadan & Idulfitri (Satgas RAFI) tahun 2024.Pertamina NRE menjamin operasi seluruh pembangkit listriknya dalam keadaan prima dan lancar untuk mensuplai energi untuk masa mudik dan libur lebaran.Pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP) yang dikelola oleh Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) siap menyalurkan listrik hijau dengan kapasitas terpasang sebesar 672,5 Megawatt (MW). Di beberapa provinsi seperti Lampung pasokan listrik bersih dari panas bumi berkontribusi lebih dari 20%. Sedangkan untuk kawasan Sulawesi…
Pantauan Peningkatan Volume Lalu Lintas Transaksi Gerbang Tol Di Ruas Tol Jabotabek dan Jawa Barat Pada H-7 s.d H-4 Hari Raya Idul Fitri 1445 H.
Jakarta (07/04), Terhitung H-7 s.d. H-4 Hari Raya Idul Fitri 1445 H pada periode 03 s.d. 06 April 2024, Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division (JMT) mencatat volume lalu lintas di Ruas Tol wilayah Jabotabek dan Jawa Barat.A. Lalu Lintas JabotabekTotal sebanyak 416.304 kendaraan atau meningkat 7,82% dibanding volume lalu lintas transaksi normal yaitu 386.101 kendaraan transaksi yang meninggalkan Jabotabek menuju Bandara International Soekarno Hatta melalui dua Gerbang Tol (GT) dengan rincian sebagai berikut: 1. GT Cengkareng Jalan Tol SedyatmoPeningkatan volume lalu lintas transaksi di GT Cengkareng sebesar 6,38% atau sebanyak 310.148 kendaraan dibanding dari lalu lintas normal sebanyak 291.559 kendaraan. 2. GT Benda…
Layani Pengguna Jalan Menuju Bandara Soekarno Hatta, GT Benda Utama Layani Lebih Dari 21 Ribu Kendaraan Dalam Satu Hari
Jakarta (07/04), Sejak beroperasi pada tahun 2021, Gerbang Tol Benda Utama Ruas Tol Cengkareng-Batu Ceper-Kunciran menjadi salah satu alternatif pengguna jalan yang ingin menuju Bandara Soekarno Hatta selain melalui Gerbang Tol Cengkareng di Ruas Tol Sedyatmo.Pada arus mudik Idul Fitri 1445 H / 2024, terhitung sejak H-7 s.d. H-4 pada periode 03 s.d. 06 April 2024, Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division (JMT) mencatat peningkatan volume kendaraan yang melintasi Gerbang Tol Benda Utama arah Bandara Soekarno Hatta Ruas Tol Cengkareng-Batu Ceper-Kunciran. Terpantau sebanyak 106.159 kendaraan melintasi GT Benda Utama menuju Bandara Soekarno Hatta, meningkat 12,29% dibandingkan lalu lintas normal sebanyak 94.542 kendaraan.Sementara…
H-4 Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Ruas Tol di Luar Pulau Jawa Tunjukkan Peningkatan Volume Lalin
Jakarta (07/4) – H-4 Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H (Sabtu, 6 April 2024), Jasamarga Nusantara Tollroad Regional Division (JNT) mencatat terjadi peningkatan volume lalu lintas di ruas tol luar Pulau Jawa. Untuk wilayah Sumatera Utara, tercatat 18.151 kendaraan melintasi Ruas Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi, meningkat 33.2% dibandingkan lalu lintas harian normal 2023 sejumlah 13.628 kendaraan. Sedangkan untuk Ruas Tol Belawan-Medan-Tanjung Morawa, tercatat sebanyak 89.293 kendaraan melintas, meningkat 13.1% dibandingkan lalu lintas harian normal 2023 sejumlah 78.920 kendaraan. Untuk Ruas Tol Balikpapan-Samarinda, tercatat sebanyak 11.764 kendaraan melintas, meningkat 11% dibandingkan lalu lintas harian normal 2023 yaitu sebanyak 10.601 kendaraan. Untuk Ruas…
Dukung Kelancaran Arus Mudik dan Balik Idul Fitri 1445 H, PT Trans Marga Jateng Sediakan Rest Area Fungsional KM 439 A dan KM 445 B Untuk Tingkatkan Layanan
Semarang (07/04), PT Trans Marga Jateng (TMJ) selaku pengelola Ruas Jalan Tol Semarang-Solo berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dengan menambah layanan fasilitas rest area fungsional pada periode arus mudik dan balik Idul Fitri 1445 H. Rest Area fungsional tersebut berada di KM 439 A arah Solo dan KM 445 B arah Semarang Ruas Jalan Tol Semarang-Solo.Direktur Utama PT TMJ Prajudi menyampaikan tujuan menyediakan rest area fungsional tersebut, “PT TMJ menyiapkan rest area fungsional tersebut sebagai bagian pelayanan kami untuk menyambut arus mudik dan balik periode Hari Raya Idul Fitri 1445 H sehingga pengguna jalan tol tidak perlu memaksakan berhenti di rest area…
Jasa Marga Siapkan Jalur Fungsional Jalan Tol Jakarta Cikampek II Selatan Untuk Dukung Pelayanan Pada Periode Libur Hari Raya Idulfitri 1445 H
Sadang (07/04), PT Jasa Marga (Persero) Tbk melalui anak usahanya PT Jasamarga Japek Selatan (JJS) menyiapkan jalur fungsional Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) II Selatan Segmen Sadang-Kutanegara sepanjang 8,5 KM pada periode Libur Hari Raya Idulfitri 1445H/Tahun 2024. Pengoperasian fungsional Jalan Tol Jakarta-Cikampek II Selatan bertujuan untuk mendukung pelayanan kepada pengguna jalan dari arah Selatan (Bandung) menuju arah Jakarta, tepatnya pengguna jalan dari Jalan Tol Cileunyi-Purwakarta-Padalarang (Cipularang) yang menuju Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta.Direktur Utama PT JJS Charles Lendra menjelaskan, waktu pengoperasian akan mengikuti diskresi Kepolisian dengan melihat situasi lalu lintas terkini karena fungsi jalur fungsional ini untuk membantu mengurangi kepadatan di…
Menko PMK dan Menhub Gelar Rakor Terbatas Bahas Urai Kepadatan Masa Puncak Arus Mudik Merak
H-4 Lebaran, 150 Ribu Penumpang dan 36 Ribu Kendaraan menuju SumateraMerak, 7 April 2024 — Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendi bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menggelar rakor terbatas sekaligus peninjauan dan pemantauan layanan Arus Mudik Lebaran 2024 di Pelabuhan Merak, Banten pada Minggu (7/4). “Kita akan mengambil kebijakan untuk sekarang ini kapal dari Merak ke Bakauheni hanya untuk menurunkan penumpang, dan akan langsung kembali ke Merak. Kemudian untuk layanan bongkar dan muat dilakukan hanya dari Ciwandan ke Bakauheni atau Ciwandan ke Panjang,” ujar Menko PMK Muhadjir.Namun, menurut Menko pihaknya masih akan melihat perkembangan dari kebijakan itu. Mengingat…
PT Jasamarga Transjawa Tol Catat 328 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta Melalui GT Cikampek Utama pada H-7 s.d H-4 Hari Raya Idul Fitri 1445 H
Cikampek (06/04), Pada H-7 s.d H-4 Hari Raya Idul Fitri 1445 H, PT Jasamarga Transjawa Tol catat sebanyak 328.664 kendaraan meninggalkan Jakarta. Total volume kendaraan yang meninggalkan Wilayah Jakarta melalui Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama ini naik 200,15% jika dibandingkan lalu lintas (lalin) normal sebanyak 109.501 kendaraan. Sedangkan untuk kendaraan yang menuju Jakarta tercatat sebanyak 83.005 kendaraan atau turun 18,93% dari lalu lintas normal sebanyak 102.385 kendaraan.PT Jasamarga Transjawa Tol juga mencatat volume lalu lintas pada H-7 s.d H-4 Hari Raya Idul Fitri 1445 H di Wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur sebagai berikut:*1. Wilayah Jawa Tengah*a. GT KalikangkungVolume kendaraan GT…
Tak Hanya Energi, Pertamina Siapkan Transportasi Penerbangan Hingga Hotel Ramah Anak Untuk Libur Idulfitri
Jakarta, 7 April 2024 – PT Pertamina (Persero) wujudkan momen libur Idulfitri yang aman, nyaman dan menyenangkan bagi masyarakat. Untuk itu, tak hanya memastikan kecukupan BBM, LPG dan Avtur, Pertamina juga meningkatkan layanannya di sektor transportasi pesawat udara dan hotel serta resort untuk berlibur bersama keluarga. Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Fadjar Djoko Santoso menjelaskan, Pertamina sebagai perusahaan energi nasional telah mengaktifkan Satuan Tugas Ramadan Idulfitri 2024 (Satgas RAFI 2024) untuk memastikan suplai energi dari produksi di hulu hingga ketersediaan energi di masyarakat terjaga. Namun, Pertamina yang memiliki anak perusahaan di bidang layanan non migas juga tak tinggal diam dan…
6 April 2024 – PT Pertamina Patra Niaga, Sebagai Subholding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero) mencatat konsumsi bahan bakar minyak (BBM) pada masa mudik Hari Raya Idulfitri 1445 H, tepatnya per Kamis (4/4) pada H-6 melonjak dibandingkan hari biasa. Lonjakan tertinggi terjadi pada Pertamax Turbo dengan jumlah 938 kiloliter (KL)/hari, naik 90,7% dibandingkan penjualan normal 492 KL/hari.“Terjadi kenaikan konsumsi BBM Pertamina pada masa mudik Idulfitri 1445 H. Hal ini seiring kesadaran masyarakat dengan penggunaan BBM yang berkualitas,” kata Direktur Utama Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan dalam keterangan tertulis, Sabtu (6/4/2024).Peningkatan konsumsi BBM tertinggi kedua terjadi pada Pertamina Dex dengan total 927 KL/hari…
Jakarta, 6 April 2024 – PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) memastikan kilang tetap akan beroperasi selama masa Ramadan & Idul Fitri (RAFI) 2024 untuk mencapai target produksi sesuai dengan angka yang sudah ditetapkan. Untuk memastikan hal tersebut, Direksi KPI melakukan kunjungan ke semua unit operasi kilang yang dikelola Pertamina.“Untuk memastikan kilang beroperasi selama masa RAFI tahun ini, Direksi KPI telah melakukan kunjungan ke semua unit operasi kilang. Seluruh direksi KPI berbagi untuk mengunjungi semua Kilang yang dikelola KPI mulai dari Kilang unit Dumai di bagian paling barat hingga Kilang Unit Kasim yang berada di bagian paling timur Indonesia,” kata Corporate Secretary…
Jakarta, 6 April 2024 – Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati melaksanakan kunjungan kerja ke Aviation Fuel Terminal (AFT) Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat 5 April 2024. Kunjungan tersebut dalam rangka memastikan kesiapan dan ketersediaan pasokan bahan bakar Avtur, guna memenuhi kebutuhan selama masa arus mudik dan balik Idulfitri 2024. Selain itu, memastikan kualitas produk bahan bakar pesawat udara ini dalam kondisi baik. Nicke Widyawati mengapresiasi Perwira Pertamina AFT Halim Perdanakusuma, atas komitmennya dalam menjaga kualitas produk. “Tim Aviasi telah membuktikan bahwa mereka kuat dalam quality controlnya,” ujar Nicke.Tak hanya menjaga kualitas produk, lanjutnya, Pertamina senantiasa menjaga keamanan aktivitas bisnis operasinya.Kunjungan ini…
JAKARTA, 6 APRIL 2024. Libur panjang Lebaran sudah di depan mata. Jutaan masyarakat Indonesia, termasuk pelanggan XL Axiata, akan melakukan perjalanan pulang kampung dan berwisata ke berbagai wilayah Nusantara. Agar masa libur menjadi lebih menyenangkan, akses internet berkualitas menjadi kebutuhan yang harus tersedia agar masyarakat mendapatkan kemudahan dan bisa tetap terhubung dengan berbagai layanan data penunjang liburan #JadiLebihBaik, termasuk agar tetap bisa bekerja secara mobile.Saat libur Lebaran biasanya masyarakat, termasuk pelanggan XL Axiata, melakukan perjalanan mudik dan berwisata. Moment-moment seru akan mereka dapatkan dan biasanya berharap akan langsung diunggah ke media sosial agar circle mereka segera mengetahui. Selain itu, mereka juga butuh mengakses berbagai…
PT Jasamarga Transjawa Tol Catat 206 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta Melalui GT Cikampek Utama pada H-7 s.d H-5 Hari Raya Idul Fitri 1445 H
Cikampek (06/04) , pada H-7 s.d H-5 Hari Raya Idul Fitri 1445 H, PT Jasamarga Transjawa Tol catat sebanyak 206.057 kendaraan meninggalkan Jakarta. Total volume kendaraan yang meninggalkan Wilayah Jakarta melalui Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama ini naik 156,21% jika dibandingkan lalu lintas (lalin) normal sebanyak 80.426 kendaraan. Sedangkan untuk kendaraan yang menuju Jakarta tercatat sebanyak 81.827 kendaraan atau naik 5,92% dari lalu lintas normal sebanyak 77.256 kendaraan.PT Jasamarga Transjawa Tol juga mencatat volume lalu lintas pada H-7 s.d H-5 Hari Raya Idul Fitri 1445 H di Wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur sebagai berikut:*1. Wilayah Jawa Tengah*a. GT KalikangkungVolume kendaraan…