Close Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
What's Hot

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Facebook X (Twitter) Instagram Threads
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Contact
NonBlok.com
Facebook X (Twitter) Instagram
Subscribe
  • Home
  • Bisnis
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Indeks
NonBlok.com
Nonblok.com / Merauke Diproyeksikan Jadi Lumbung Tebu, Wapres KH Ma’ruf Amin Pastikan Keterlibatan OAP
News

Merauke Diproyeksikan Jadi Lumbung Tebu, Wapres KH Ma’ruf Amin Pastikan Keterlibatan OAP

NonblokBy NonblokSelasa, 4 Juni 2024Updated:Selasa, 4 Juni 2024Tidak ada komentar2 Mins Read
Share
Facebook Twitter Pinterest Threads Bluesky Copy Link

Merauke, NONBLOK.COM – Usai meninjau Kawasan Perkebunan Tebu Sermayam, Kampung Ngguti Bob, Kecamatan Tanah Miring, Kabupaten Merauke, Selasa (04/06/2024), Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin menyampaikan kepada awak media bahwa nantinya Merauke akan dipersiapkan menjadi lumbung perkebunan tebu. Hal ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan impor gula nasional yang pada 2023 sampai menyentuh angka 6 juta ton.

Dalam keterangan persnya tersebut, Wapres mengungkapkan bahwa dalam proses riset awal pengembangan perkebunan tebu ini, sudah melibatkan para Tokoh Masyarakat dan Sumber Daya Manusia (SDM) setempat, serta mengadaptasi tata kelola perkebunan lokal.

“Tadi saya diberitahu bahwa ketika melakukan perencanaan itu sudah mencerminkan budaya lokal, jadi itu sudah melibatkan tokoh-tokoh masyarakat disini. Kearifan lokal itu sudah masuk dalam perencanaan pembangunan dan terutama tentu [melibatkan] Orang Asli Papua ya,” tutur Wapres memastikan.

Lebih lanjut, Wapres menjelaskan bahwa ke depan, selain akan mengutamakan SDM lokal, Perkebunan tebu ini juga akan memanfaatkan tenaga mesin sehingga pengelolaannya akan berjalan lebih efektif dan efisien.

“Kalau sekarang melibatkan tenaga lokal, tetapi ke depannya itu karena ini sistemnya mekanik, jadi tidak banyak memerlukan tenaga, cukup mungkin tenaga lokal disini dan mekanik semuanya dari mulai penanaman sampai pemanenan, jadi ini akan lebih efisien,” ujarnya.

Terkait dengan pengelolaan SDM, Wapres menekankan bahwa tenaga-tenaga ahli yang dipersiapkan untuk mengelola proyek ini sudah menjalani pelatihan yang intensif. Dengan program tersebut, para tenaga ahli dapat menciptakan bibit-bibit unggul tebu yang akan dibudidayakan.

“Semua di-training, tadi juga saya lihat bagaimana tenaga kita sudah di-training bagaimana memperoleh bibit melalui kultur jaringan, seperti itu, sampai kepada masuk rumah kaca itu,” jelasnya.

Selain itu, dalam produksi gula dari tanaman tebu, Wapres menegaskan, pelibatan tenaga kerja lokal, termasuk Orang Asli Papua (OAP), akan memberikan dampak positif dalam pembangunan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat setempat. Dengan memberikan pelatihan dan pendidikan kepada tenaga kerja lokal, proyek tersebut dinilai memberikan kesempatan untuk meningkatkan keterampilan bagi masyarakat setempat. Adapun salah satu tenaga yang didik adalah dari lulusan Universitas Musamus.

“Jadi [pelibatan SDM] lokal itu luar biasa, ini di samping nanti aspek ekonomi, tapi juga masalah risetnya itu ya. Jadi anak kita itu bisa memahami dan kemudian itu langsung dilatih dari tenaga ahli Australia. Ini saya kira yang menjadi keuntungan,” pungkas Wapres.

Turut mendampingi Wapres pada keterangan pers kali ini, Pj. Gubernur Papua Selatan Apolo Safanpo, Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo, Wakil Bupati Merauke Riduwan, dan Jubir Wapres Masduki Baidlowi (SM/SK-BPMI, Setwapres)

Breaking News Indonesia KH Ma'ruf Amin Maruf Amin Nasional Pemerintahan Wakil Presiden Ma'ruf Amin Wakil Presiden RI Wapres Wapres Ma'ruf Amin
Share. Facebook Twitter Pinterest Bluesky Threads Tumblr Telegram Email
Nonblok

Related Posts

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 2026

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026
Add A Comment
Leave A Reply Cancel Reply

Berita Terkini

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

Selasa, 20 Januari 20260 Views

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 20260 Views

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 20260 Views

Dorong UMKM Naik Kelas, Wapres Temui Pegiat Kopi dan Ekonomi Kreatif Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Perkuat Pembinaan Generasi Muda Papua Pegunungan, Wapres Bermain Sepak Bola Bersama Anak-anak SSB di Wamena

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Tinjau Pasar Ikan Fandoi Biak, Wapres Tekankan Mutu Hasil Nelayan untuk Perluasan Pasar Ekspor

Selasa, 13 Januari 20261 Views

Pimpin Rakornas Kepariwisataan 2026, Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan

Senin, 12 Januari 20260 Views

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 20260 Views

Integrasi BLU, HUT ke-52 MP UIN Jakarta Terasa Spesial

Kamis, 8 Januari 20261 Views
Don't Miss

Wapres Gibran Tinjau Pasar Cikurubuk, Pastikan Harga Pangan Stabil dan Pasokan Aman

By NonblokSelasa, 20 Januari 2026

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming meninjau langsung Pasar Cikurubuk, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (20/01/2026),…

UIN Jakarta jadi PTKIN dengan Guru Besar Terbanyak di Indonesia, Total 151 Profesor

Rabu, 14 Januari 2026

Tinjau Pasar Potikelek Wamena, Wapres Dukung Peran Mama-Mama Penopang Ekonomi Keluarga

Rabu, 14 Januari 2026

Bertemu Forkopimda dan Tokoh Adat Papua Pegunungan, Wapres Dorong Semangat Persatuan untuk Sukseskan Pembangunan

Selasa, 13 Januari 2026
Top Posts

Kemen PPPA : SIMFONI PPA Indikator Krusial Penentuan Daerah Penerima Dana Alokasi Khusus Non-Fisik

Minggu, 7 Juli 20249 Views

Polda Kalsel Bongkar Jaringan Narkoba Terafiliasi Fredy Pratama

Selasa, 29 April 20258 Views

Pacu Swasembada Aspal Nasional, Kemenperin Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Minggu, 30 Maret 20258 Views

Inisiatif PGN Optimalkan LNG Bantu Kebutuhan Energi Industri Hadapi Risiko Geopolitik

Jumat, 26 April 20248 Views
Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
© 2026 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.